5 Tahun Pengabdian, Ridwan Kamil Hapus Ratusan Desa Tertinggal di Jabar

Sabtu, 19 Agustus 2023 - 14:35 WIB
loading...
A A A
Dicky menilai, jika keberhasilan Pemprov Jabar dalam mengentaskan desa tertinggal dan desa sangat tertinggal tak lepas juga dari adanya kebijakan RPJMD 2018-2023.

"Pencapaian ini adalah suatu pencapaian yang menurut hemat saya satu prestasi sendiri yang diperoleh oleh kita dalam penanganan atau pengelolaan desa ini. Tentu ini semua tidak terlepas dari kebijakan sehingga pencapaian itu bisa kita peroleh di tahun 2023 ini," katanya.

Dalam mengklasifikasikan desa, kata Dicky, IDM ini menjadi kunci dan juga menjadi Indikator Kinerja Utama (IKU) Gubernur Jabar, Ridwan Kamil.

"Indeks Desa Membangun, siapa yang mengeluarkan? Kementerian Desa dengan Peraturan Menteri Desa nya yakni nomor 2 tahun 2016. Jadi kita gunakan ini sebagai sesuatu yang secara regulasi memang diatur oleh kementerian terkait," ungkapnya.

Dicky menjelaskan, IDM ini memiliki beberapa tingkatan. IDM desa sangat tertinggal itu 0,49 ke bawah, kemudian 0,49-0,56 itu desa tertinggal, lalu 0,59-0,70 itu desa berkembang, 0,70-0,80 itu desa maju dan 0,81 ke atas itu desa mandiri.

"Oleh karena itu, dalam Indeks Desa Membangun ini, maka fungsi-fungsi untuk memberikan ketepatan intervensi dan bagaimana kita mengklasifikasikan desa inilah yang menjadi pegangan kita dalam merumuskan kebijakan-kebijakan pembangunan desa," jelasnya.

Dicky meneyebut, IDM ini pun memiliki tiga faktor yakni sosial, ekonomi dan, lingkungan.

"Yang sosial ada kesehatan, pendidikan. Yang ekonomi ada akses logistik, akses pusat, akses perbankan. Yang lingkungan ada bencana alam, tanggap bencana, dan seterusnya," sebut Dicky.

Menurutnya, karena desa merupakan indeks komposit, bisa jadi ada desa mandiri yang konsen dan kuat di lingkungannya, ada pula desa mandiri yang kuat di sosialnya, dan ada desa mandiri yang kuat di ekonominya.

"Jadi ini adalah sesuatu yang kita katakan sebagai satu indeks rata-rata, tetapi menjadi pegangan kita semua karena secara rata-rata pun menunjukkan bahwa variabel ini sudah cukup baik di desa-desa tersebut," tandas Dicky.
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1429 seconds (0.1#10.140)