Akses Jalan Manado-Tomohon Ditutup Akibat Longsor

Jum'at, 27 Januari 2017 - 18:55 WIB
Akses Jalan Manado-Tomohon Ditutup Akibat Longsor
Akses Jalan Manado-Tomohon Ditutup Akibat Longsor
A A A
MANADO - Akses Jalan Manado-Tomohon tepatnya di Jembatan Tambulinas terputus, Jumat (27/1/2017) akibat tertimbun longsor yang disebabkan curah hujan tinggi.

Pantauan di lapangan, petugas dibantu dengan TNI/Polri membersihkan longsor yang menutupi badan jalan, hingga Pukul 17.00 Wita. Akses jalan pun ditutup untuk sementara waktu.

Wakapendam XIII/Merdeka Letkol Inf Vipy mengatakan, informasi dari Koramil Tomohon dimana longsor yang menutupi badan jalan berhasil dibuka selebar 4 meter.

"Namun karena karena situasi masih rawan dan kemungkinan masih akan terjadi longsor susulan, pihak Balai Jalan belum mengizinkan untuk dilewati," ujar dia, Jumat (27/1/2017).

Dia menjelaskan, usaha juga untuk membuka akses jalan belum selesai karena masih ada empat batu berdiameter 2-3 meter tidak bisa bergerak karena jatuh ke badan jalan dan tertanam cukup dalam.

"Sehingga alat berat tidak sanggup menggeser posisi untuk bergeser keluar ke badan jalan," jelas dia.

Dia menambahkan, direncanakan empat batu besar tersebut akan dipecahkan dengan alat berat breker agar batu bisa disingkirkan. Sedangkan kondisi cuaca saat ini masih hujan disertai angin.

"Aktivitas untuk membuka jalan sudah dihentikan, mengingat cuaca buruk dan kurang penerangan," pungkas dia.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.6281 seconds (0.1#10.140)