Ridwan Kamil Pamer Capaian 5 Tahun Bangun Desa di Jawa Barat

Kamis, 10 Agustus 2023 - 15:31 WIB
loading...
A A A
"Dalam 5 tahun kepemimpinan kami, 100 persen sekarang desa di Jawa Barat punya penghafal 30 juz karena ada program namanya 1 desa 1 hafidz Al-Qur'an, kami biayai miliaran rupiah melatih generasi baru supaya dekat dengan Quran sehingga mereka menjadi yang namanya insan juara lahir batin," tuturnya.

Selama menjabat Gubernur Jabar, kata Kang Emil, sudah tidak ada lagi desa dengan kategori tertinggal dan sangat tertinggal di Jawa Barat. Bahkan, dirinya juga sukses meningkatkan jumlah desa mandiri dari semula 30 menjadi 1.800.

"Waktu saya jadi gubernur, desa miskin tertinggal dan sangat tertinggal ada 1000 hanya butuh 4 tahun desa tertinggal dan sangat tertinggal di Jawa Barat sudah 0. Desa mandiri bintang limanya saya diwarisi hanya 30-an desa tapi cukup dalam waktu 4-5 tahun dengan konsep Gerbang Desa tadi naiklah jumlah desa mandiri dari hanya 30 menjadi 1800an desa mandiri," paparnya.

Kang Emil mengatakan, semua keberhasilan itu merupakan bentuk kecintaan dan komitmen dirinya kepada desa. Sebab, dirinya meyakini jika masa depan Indonesia ada di desa.

"Komitmen saya dimanapun takdirnya saya nanti berjuang untuk negeri ini saya pasti terdepan dalam membela kepentingan rakyat desa. Sudah saya buktikan di level gubernur, kalau ada takdirnya saya akan buktikan, saya akan perjuangkan di level yang lebih tinggi," tandasnya.
(shf)
Halaman :
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1565 seconds (0.1#10.140)