Tinggal 4 Korban Longsor di Kota Bunga yang Belum Dievakuasi

Rabu, 09 Maret 2016 - 14:30 WIB
Tinggal 4 Korban Longsor di Kota Bunga yang Belum Dievakuasi
Tinggal 4 Korban Longsor di Kota Bunga yang Belum Dievakuasi
A A A
CIANJUR - Jerit histeris dan tangis haru mewarnai proses evakuasi korban tanah longsor yang menimpa Hotel Club Bali, Kawasan Villa Kota Bunga, Desa Batulayang, Cipanas, Cianjur, Rabu (9/3/2016). Keluarga korban gembira kerabatnya bernama Natasya (7) berhasil dievakuasi dalam kondisi hidup.

Kepala BPBD Cianjur, Asep Suparman mengatakan, korban mengalami luka serius, selain luka memar di sekujur tubuhnya, kemungkinan korban alami patah tulang. Korban sendiri langsung dibawa ke IGD RSU Cimacan, Cipanas untuk mendapat penanganan medis.

"Seorang lagi sudah kita ketahui posisinya. Terjepit reruntuhan bangunan. Sisanya masih terus kita deteksi keberadaannya," katanya, Rabu (9/3/2016).

Petugas gabungan dari BPBD Kabupaten Cianjur, Basarnas dan personel TNI/Polri membutuhkan waktu sekitar 7 jam untuk berhasil mengevakuasi korban.

Sedangkan empat korban lainnya, yakni Susanto (36), Dewi (17), dan dua orang lainnya yang belum diketahui identitasnya masih dalam upaya penyelamatan.

Pihaknya sendiri sudah menerjunkan dua alat berat untuk melakukan pengerukan material longsoran dna reruntuhan bangunan.

"Kita tentu berharap seluruh korban yang belum ditemukan dalam kondisi selamat hari ini. Karena kalau lama korban bisa mengalami dehidrasi dan luka lebih serius lagi," ucapnya.

Salah seorang korban selamat, Mistar (30) menuturkan, sebelum longsor menerjang bangunan hotel, dia sedang tertidur bersama kerabatnya di Kamar 4D. Warga Jakarta ini mengaku mendengar suara gemuruh dari arah belakang hotel.

"Lampu tiba-tiba mati. Waktu saya keluar kamar bangunan sudah gelap dan belakang hotel sudah ambruk," ucapnya.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6130 seconds (0.1#10.140)