Kapal Kargo dan Tanker Tabrakan, 6 Kru Hilang

Kamis, 17 Desember 2015 - 19:27 WIB
Kapal Kargo dan Tanker Tabrakan, 6 Kru Hilang
Kapal Kargo dan Tanker Tabrakan, 6 Kru Hilang
A A A
BATAM - Kapal Kargo MV Thorco Cloud/V2FU6 bertabrakan dengan Tanker MT Stolt Commitment/2GBH8 di Selat Singapura, Rabu 16 Desember sekira pukul 19.30 WIB.

Informasi yang diperoleh, saat itu kapal kargo MT Tarco Cloud sedang berlayar dari perairan Batu Ampar Batam. Saat itu, kapal melakukan crosing ke Singapura dan ditabrak Tanker MV Stolt Commitment pada koordinat--1'-12"-64-N--103'-54"-105-E dari arah Singapura menuju Taiwan.

Akibat tabrakan itu terjadi, kapal kargo MV Thorco Cloud/V2FU6 tenggelam padahal kapal tersebut membawa 12 orang. Enam diantaranya sudah diselamatkan patroli MPA Singapura dan dibawa ke Rumah Sakit Singapura, sedangkan enam orang lainnya masih dalam pencarian.

Adapun ke 12 orang kru kapal kargo MV Thorco Cloud diantaranya, Abobo Rodulfo Demate laki-laki warga negara Filipina, Cabalhin Jeremiah Orcajada warga Filipina, Gabay Nino Reandila warga negara Filipina, Kovalenko Vladyslav warga Ukraina.

Selain itu Lunjas Fransisco JR laki-laki warga Filipina, Pangihanug Isagane Rentucan warga Filipina, Paquibot Paul John Aton warga Filipina, Petrovsky Volodymyr warga Ukraina, Sanchez Frederic warga Filipina, Solis Arniel Lauron warga Filipina, Sumaculub Jose Myrvin Delos S warga Filipina dan Tagle Willy Pingoy warga Filipina

"Kapal kargo itu tiba-tiba ditabrak sama kapal tanker yang akan berlayar dari Singapura menuju Taiwan. Kami juga belum mengetahui apa penyebab terjadinya kecelakaan kapal itu," kata Danlanal Batam Kolonel Laut R Eko Suyatno, Kamis (17/12/2015) saat melakukan pencarian di TKP.

Eko menuturkan, sampai saat ini, pihaknya tidak mengetahui secara persis kapal kargo yang karam itu membawa muatan apa.

Namun, pihaknya dan juga tim SAR lainnya seperti Basarnas, polisi dan lain sebagainya fokus mencari kru yang belum ditemukan.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7754 seconds (0.1#10.140)