Sopir Pajero yang Tabrak 2 Mobil di Margonda Ternyata Positif Methamphetamin

Kamis, 06 April 2023 - 19:07 WIB
loading...
Sopir Pajero yang Tabrak...
Pengemudi Mitsubishi Pajero berinisial IE terkonfirmasi positif zat methamphetamin. Sopir ugal-ugalan itu menabrak 2 mobil di Jalan Margonda Raya, Depok, Kamis (6/4/2023). Foto: MPI/Muhammad Refi Sandi
A A A
DEPOK - Pengemudi Mitsubishi Pajero berinisial IE terkonfirmasi positif zat methamphetamin. Sopir ugal-ugalan itu menabrak 2 mobil di Jalan Margonda Raya , Pondok Cina, Beji, Depok, Kamis (6/4/2023).

Tak hanya itu, pelat nomor B 333 TTA yang dipakai Pajero ternyata pelat nomor palsu. Pelat nomor yang asli harusnya F 1524 JJ.

"Pengemudi Pajero positif zat methamphetamin," ujar Kasat Lantas Polres Metro Depok AKBP Bonifacius Surano, Kamis (6/4/2023).
Baca juga: Pajero Ugal-ugalan Tabrak 2 Mobil di Margonda Pakai Pelat Nomor Palsu

Kasus kecelakaan tersebut selesai di Satlantas. Selanjutnya kasus tersebut ditangani Satresnarkoba untuk pelakunya dilakukan rehabilitasi.

"Direkomendasikan rehabilitasi karena tidak ditemukan barang bukti saat penggeledahan badan maupun mobil," ucapnya.

Boni menjelaskan kronologi kecelakaan tersebut. Dari arah lampu merah Jalan Margonda arah selatan menuju utara melaju kencang Mitsubishi Pajero B 333 TTT lalu menabrak Grand Livina. Kemudian, pengemudi diduga membanting kemudi dan menabrak bagian belakang Fortuner.

"Kemudian, sopir Pajero mengendarai zig zag ke kanan lalu ke kiri hingga menabrak lagi bagian depan mobil Fortuner. Setelah menabrak Fortuner, sopir banting setir ke kanan jalan dan menabrak pembatas jalan,” kata Boni.

Lalu, sopir keluar kendaraan dan berlari ke jalur berlawanan arah diduga hendak melarikan diri dan akan menabrakkan diri ke mobil yang melintas. Namun, mobil dari arah berlawanan berhenti kemudian warga menangkap pelaku. “Pelaku spontan membuka pakaiannya di jalanan," ucapnya.
(jon)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Truk Terjun ke Jurang...
Truk Terjun ke Jurang Pesisir Barat Lampung, 3 Orang Tewas
Ngeri! Wisatawan Jatim...
Ngeri! Wisatawan Jatim Park Batu Terlempar dari Wahana Permainan 360 Pendulum
Kecelakaan Maut di Tol...
Kecelakaan Maut di Tol Ngawi, 3 Orang Tewas dan 2 Terluka
Tabrakan Beruntun di...
Tabrakan Beruntun di Tol Cijago, Sopir Truk Boks Logistik Minimarket Diamankan
Bupati Kuansing Alami...
Bupati Kuansing Alami Kecelakaan di Jalan Taluk Kuantan-Pekanbaru, Mobil Ringsek
Mobil Tabrak Truk Tronton...
Mobil Tabrak Truk Tronton di Tol Malang, 1 Orang Tewas dan 2 Luka Berat
Tabrakan Maut Minibus...
Tabrakan Maut Minibus Vs Bus di Gresik, 7 Orang Tewas
Warga Sukoreno Tewas...
Warga Sukoreno Tewas Ditabrak Mobil di Jalan Jogja-Wates Kulon Progo
Kecelakaan Maut di Koja,...
Kecelakaan Maut di Koja, 2 Remaja Tewas
Rekomendasi
BUMN hingga TNI-Polri...
BUMN hingga TNI-Polri Bangun Gudang Penyimpanan Beras, Prabowo Siapkan Biaya Khusus
26 Turis Hindu Dibantai...
26 Turis Hindu Dibantai di 'Mini Swiss' Kashmir, Ini Reaksi Dunia
Panggung Megah Penuh...
Panggung Megah Penuh Warna, Legenda & Kejutan Hadir di Road To Kilau Raya ‘Panggung Kelana’
Berita Terkini
Rektor UI Berhentikan...
Rektor UI Berhentikan Dokter PPDS Cabul Rekam Mahasiswi Mandi usai Ditetapkan Tersangka
1 jam yang lalu
Ustaz Abdul Somad Resmi...
Ustaz Abdul Somad Resmi Diangkat Jadi Direktur LP3N
1 jam yang lalu
Modus Salurkan Kredit...
Modus Salurkan Kredit Fiktif, Pegawai BUMDes di Kulonprogo Korupsi Rp1,058 Miliar
2 jam yang lalu
Pramono dan EJ Sport...
Pramono dan EJ Sport Dukung Jakarta Menuju Kota Sepeda Internasional
3 jam yang lalu
Tiga Orang Pekerja Hendak...
Tiga Orang Pekerja Hendak Pasang Tiang Wi-Fi di Cibinong Tewas Kesetrum
3 jam yang lalu
Pelamar PPSU dan PJLP...
Pelamar PPSU dan PJLP di Balai Kota Membeludak, Pramono: Pendaftaran di Kelurahan
5 jam yang lalu
Infografis
7 Masjid Tua di Jakarta...
7 Masjid Tua di Jakarta yang Ikonik dan Sarat Sejarah Islam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved