Tak Perlu Datang ke Korsel, Klinik Estetika Medis NULOOK Hadir di Bali

Senin, 13 Maret 2023 - 16:03 WIB
loading...
Tak Perlu Datang ke Korsel, Klinik Estetika Medis NULOOK Hadir di Bali
CGBio perusahaan kesehatan regeneratif, resmi membuka klinik estetika medis NULOOK di Bali. (Ist)
A A A
DENPASAR - CGBio perusahaan kesehatan regeneratif, resmi membuka klinik estetika medis NULOOK di Bali. Indonesia. NULOOK akan menerapkan klinik K-Beauty pertama yang menawarkan prosedur teknologi perawatan kecantikan Korea.

CEO CGBio Hyun-seung Yu mengatakan NULOOK adalah brand klinik estetika medis yang menyediakan perawatan yang sesuai dengan karakteristik kulit masyarakat Indonesia.

“Kami menyediakan teknologi kecantikan yang canggih. NULOOK sebagai basis pendidikan dan pelatihan dokter setempat, yang akan berkontribusi dalam pengembangan industri kosmetik berbasis biomedis di Indonesia,” ujar Hyun-seung Yu dalam siaran pers belum lama ini.

Sementara itu, Jumi Chung selaku COO CGBio mangatakan NULOOK adalah klinik medis estetika yang menawarkan perawatan kosmetik yang komprehensif dan berdasarkan teknologi biomedis yang dijalankan dengan dua tujuan utama.

Pertama, NULOOK menawarkan perawatan kosmetik yang sangat baik di Indonesia, sehingga dapat memposisikan diri sebagai tempat untuk pengalaman ‘K-Beauty dengan kualitas’ secara lokal tanpa harus berkunjung ke Korea.

Tujuan itu, CGBio memperkenalkan peralatan-peralatan terbarunya, terutama untuk perawatan kombinasi dan penggunaan Stromal Vascular Fraction (SVF).

Kedua, NULOOK akan dioperasikan sebagai ‘pusat pelatihan staf medis’ untuk melatih tenaga medis lokal di bidang operasi plastik kecantikan.

Hal senada juga disampaikan COO Jumi Chung. Menurutnya, Nulook merupakan klinik medis estetika yang menawarkan perawatan kosmetik yang komprehensif dan berdasarkan teknologi biomedis yang dijalankan dengan dua tujuan utama.

"Pertama, Nulook menawarkan perawatan kosmetik yang sangat baik di Indonesia, sehingga menjadi tempat untuk pengalaman K-Beauty dengan kualitas lokal tanpa harus berkunjung ke Korea. Untuk tujuan ini, CGBio memperkenalkan peralatan-peralatan terbarunya, terutama untuk perawatan kombinasi dan penggunaan Stromal Vascular Fraction (SVF)," katanya saat peluncuran klinik tersebut, pekan lalu.

Selain itu, lanjut Jumi, Nulook juga dioperasikan sebagai pusat pelatihan staf medis untuk melatih tenaga medis lokal di bidang operasi plastik kecantikan.

"Tim pendidikan yang terdiri atas staf medis Korea yang unggul di dunia K-Beauty akan memberikan pelatihan kepada staf medis di Asia Tenggara dalam bentuk webinar reguler dan pelatihan kunjungan untuk membantu memberikan perawatan yang benar dan efektif kepada pasien," tandasnya.

Sementara itu, Astrinita Lestari Suyata, sebagai dokter spesialis di Nulook menjelaskan bahwa tingkat profesionalisme dalam perawatan di Nulook dan tren K-estetik didukung alat dengan standar tinggi dan adanya pelayanan medis di Indonesia menjadi keunggulan yang menjadikannya berbeda dengan klinik estetik lainnya.

"Sebagai brand K-estetik lokal, kami berencana untuk menyediakan pelayanan medis yang berbeda lewat perawatan dan operasi transplantasi lemak stem cell dengan menggunakan teknologi SVF," ujarnya.

Klinik Nulook memiliki lokasi yang sangat strategis, yaitu berada di Legian, Bali, yang dikelilingi oleh Tugu Bali, Pantai Kuta, Pantai Seminyak, Pantai Legian, dan Pantai Double Six. Sehingga akan dapat diakses dengan mudah, baik oleh warga setempat maupun para wisatawan.
(nag)
Baca Berita Terkait Lainnya
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
read/ rendering in 0.1774 seconds (0.1#10.140)