Sejarah Patung Selamat Datang, Ikon Jakarta yang Identik dengan Asian Games 1962

Kamis, 09 Maret 2023 - 14:03 WIB
loading...
Sejarah Patung Selamat...
Patung Selamat Datang berdiri tegak di Bundaran Hotel Indonesia (HI), Jakarta. Foto/Dok MPI
A A A
JAKARTA - Patung Selamat Datang berdiri tegak di atas pilar di tengah kolam Bundaran Hotel Indonesia (HI). Patung ini menampilkan sepasang manusia yang sedang menggenggam bunga dan melambaikan tangan.

Sekilas, patung ini tampak menyapa setiap orang yang melintas dari arah Monumen Nasional (Monas).

Awal pembangunan Patung Selamat Datang tidak terlepas dari sejarah kota Jakarta yang pernah menjadi tempat perhelatan olahraga terbesar se-Asia, yaitu Asian Games ke-4 pada 1962.



Hal ini mendorong Presiden Soekarno untuk mendirikan sebuah monumen sebagai lambang penerimaan tamu negara, termasuk para atlet dari berbagai negara yang berpartisipasi dalam Asian Games.

Melalui ide Presiden Soekarno, Henk Ngantung merancang tugu ini. Henk Ngantung adalah seniman sekaligus menjabat sebagai Wakil Gubernur DKI Jakarta saat itu.

Kemudian, Presiden Soekarno meminta kepada seniman bernama Edhi Sunarso untuk membuat patung tersebut setinggi 9 meter. Edhi Sunarso merupakan pematung yang berasal dari Karangwuni, Kecamatan Wates, Kulon Progo, Yogyakarta.



Pembuatan patung ini memakan waktu kurang lebih satu tahun. Menjelang Asian Games 1962, Patung Selamat Datang Jakarta akhirnya rampung dibangun. Henk Ngantung tercatat sebagai pemilik hak cipta dari karya patung itu.

Kini, Patung Selamat Datang tersebut menjadi ikon populer di Jakarta. Patung Selamat Datang pertama kali direnovasi pada 2002 di masa kepemimpinan Gubernur DKI Jakarta Sutiyoso. Dia melakukan penambahan 5 air mancur di sekeliling patung.



Air mancur tersebut memiliki 5 makna ucapan, yaitu selamat pagi, selamat siang, selamat sore, selamat malam, dan selamat berhari Minggu.

Selain itu, formasi 5 ini melambangkan Pancasila. Sedangkan angka 5 melambangkan wilayah yang ada di Jakarta, yaitu Jakarta Pusat, Jakarta Utara, Jakarta Selatan, Jakarta Barat, dan Jakarta Timur.
(ams)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Dalam Sehari, 152.000...
Dalam Sehari, 152.000 Pelanggar Lalin di Jakarta Terekam Kamera ETLE
Awal 2025, Inflasi Jakarta...
Awal 2025, Inflasi Jakarta Lebih Terkendali lewat Sinergi TPID
Pramono Bakal Bangun...
Pramono Bakal Bangun Sekolah Khusus Disabilitas di Setiap Kota dan Kabupaten Jakarta
Dipangkas 50%, Anggaran...
Dipangkas 50%, Anggaran Perjalanan Dinas Pemprov Jakarta Jadi Rp175 Miliar
Anggota DPRD Jakarta...
Anggota DPRD Jakarta Kritisi Pergub Poligami: Belum Ada Urgensinya
ASN Jakarta Boleh Poligami...
ASN Jakarta Boleh Poligami Asal Penuhi Persyaratan Ini
Cek Makan Bergizi Gratis...
Cek Makan Bergizi Gratis di Slipi, Kevin Wu Sebut Harga Makanan di Atas Rp10 Ribu
Pramono-Rano Bentuk...
Pramono-Rano Bentuk Tim Transisi, Ini Rincian Tugasnya
Penghuni Apartemen Soroti...
Penghuni Apartemen Soroti Kenaikan Tarif Air Bersih
Rekomendasi
Mendikti Saintek Rancang...
Mendikti Saintek Rancang Lembaga Pinjaman Pendidikan untuk Mahasiswa
Cara Mengatasi Ghost...
Cara Mengatasi Ghost Touch di HP realme, Perhatikan!
Sinopsis Sinetron Terbelenggu...
Sinopsis Sinetron Terbelenggu Rindu, Jumat 14 Maret 2025: Rekaman CCTV Ditemukan, Noah Terancam
Berita Terkini
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
19 menit yang lalu
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas SDM, Gubernur Kalteng Gagas Program Satu Rumah Satu Sarjana
20 menit yang lalu
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
47 menit yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
1 jam yang lalu
Bank Jatim Salurkan...
Bank Jatim Salurkan Donasi untuk Korban Banjir Bandang Situbondo
1 jam yang lalu
Sadis! Suami Tega Bakar...
Sadis! Suami Tega Bakar Istri Siri karena Cemburu
1 jam yang lalu
Infografis
Oarfish, Ikan Kiamat...
Oarfish, Ikan Kiamat yang Dikaitkan dengan Bencana Alam
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved