Pulang Kampung ke Blora, Kabareskrim Komjen Pol Agus Andrianto Resmikan Sarana Air Bersih

Sabtu, 21 Januari 2023 - 14:59 WIB
loading...
Pulang Kampung ke Blora,...
Kabareskrim Polri Komjen Agus Andrianto meresmikan sarana air bersih di Dukuh Jamur, Desa Kalangan, Kecamatan Tunjungan, Blora, Jawa Tengah, Sabtu (21/1/2023). Foto/Dok.Polri
A A A
BLORA - Kepala Badan Reserse Kriminal (Kabareskrim) Polri Komjen Pol Agus Andrianto pulang kampung ke Blora, Jawa Tengah, Sabtu (21/1/2023). Kabareskrim meresmikan pembangunan sarana air bersih di Dukuh Jamur, Desa Kalangan, Kecamatan Tunjungan.

Komjen Agus juga menggelar bakti sosial membagikan 300 paket sembako kepada warga di sana. Pada kegiatannya, Kabareskrim didampingi 3 jenderal lainnya yakni Kepala Sespimma Lemdiklat Polri Brigjen Pol Mardiono, Kepala Bagian RBP Srena Polri Brigjen Pol Masgunarso dan Kepala Pusat Inafis Bareskrim Polri Brigjen Pol Mashudi.



Bupati Blora Arief Rohman, Wakil Bupati Blora Tri Yuli Setyowati, Dandim 0721/Blora Letkol Inf. Andy Soelistyo Kurniawan Putro, Kapolres Blora AKBP Fahrurozi serta forum komunikasi pimpinan daerah Kabupaten Blora lainnya termasuk perangkat kecamatan setempat juga hadir.

“Semoga dapat bermanfaat untuk warga, sehingga pada musim kemarau tidak lagi kekeringan. Ke depan semoga bisa dirawat dan dijaga dengan baik,” kata Komjen Agus yang merupakan putra asli Blora itu.

Bupati Blora Arief Rohman menyebut kedatangan Kabareskrim dan rombongan di daerahnya adalah sebuah kebanggaan tersendiri.

Wilayah kabupaten Blora memang sering mengalami kekeringan dan kekurangan air bersih setiap tahunnya termasuk di wilayah Kecamatan Tunjungan tertutama di Dukuh Kaliporang Desa Tambahrejo.



Dia mengatakan sebelumnya dilakukan berbagai pengecekan dan ditemukanlah sumber air yang besar di Dukuh Jamur Desa Kalangan, lokasinya bersebelahan dengan Dukuh Kaliporang.

“Sehingga air bersih ini nantinya bisa digunakan dan bermanfaat untuk dua desa yang kurang lebih dihuni 650 warga,” kata Bupati Arief.

Selain peresmian dan bansos, Kabareskrim juga menyerahkan bantuan uang tunai untuk dikelola oleh Desa Kalangan dan Desa Tambahrejo.

Adanya sarana air bersih tersebut mendapat tanggapan positif dari warga. Salah satunya adalah Joko warga Dukuh Kaliporang. Ia mengaku senang dengan adanya bangunan sarana air tersebut.

"Alhamdulilah sarana air bersih ini sangat bermanfaat bagi kami. Saat ini kami tidak perlu jauh jauh lagi untuk mendapatkan air bersih," ucap Joko.
(shf)
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Lanjut Baca Berita Terkait Lainnya
Berita Terkait
Viral, Atap Panggung...
Viral, Atap Panggung Pengajian Gus Iqdam di Blora Tiba-tiba Ambruk
Oknum Petugas Kejari...
Oknum Petugas Kejari Blora Ditangkap, Dugaan Penyalahgunaan Narkoba
510 Lembar Surat Suara...
510 Lembar Surat Suara Pilgub Jawa Tengah di Blora Rusak, Warga Diupah Rp125 Per Lembar
Begini Suasana Rumah...
Begini Suasana Rumah Jokowi Jelang Kedatangannya ke Solo
Masyarakat Solo dan...
Masyarakat Solo dan Relawan Bersiap Sambut Kepulangan Jokowi
Sambut Kepulangan Jokowi,...
Sambut Kepulangan Jokowi, Anak Muda Solo Buatkan Mural di Jalan Slamet Riyadi
Aksi Heroik Mbah Jamin...
Aksi Heroik Mbah Jamin dan Sarmo Selamatkan Kereta dari Rel Putus di Blora, Diganjar Penghargaan
Denny JA Luncurkan Desa...
Denny JA Luncurkan Desa Kreator Cerdas AI di Doplang Blora
Anwar Hafid Pulang Kampung...
Anwar Hafid Pulang Kampung ke Morowali Utara, Warga: Beliau Orang Tua Kami
Rekomendasi
Marak Tragedi Kecelakaan...
Marak Tragedi Kecelakaan Anak di Jalan Raya: Pengamat UI Soroti Kualitas Helm SNI
Calon Kepala Daerah...
Calon Kepala Daerah Baru Mendaftar ke KPU untuk Gantikan Kandidat yang Didiskualifikasi
PLN IP Targetkan Penambahan...
PLN IP Targetkan Penambahan Daya Listrik 2.000 MW di 2025
Berita Terkini
Mutasi Polri, 5 Kapolres...
Mutasi Polri, 5 Kapolres di Lampung Diganti
6 menit yang lalu
Siswa SDN di Cigombong...
Siswa SDN di Cigombong Bogor Ikuti Kegiatan MNC Peduli-MNC Land: Bermain sambil Belajar
13 menit yang lalu
Lebaran di Solo, Jokowi...
Lebaran di Solo, Jokowi Tak Gelar Open House di Rumah
44 menit yang lalu
Tingkatkan Kualitas...
Tingkatkan Kualitas SDM, Gubernur Kalteng Gagas Program Satu Rumah Satu Sarjana
46 menit yang lalu
PN Tangerang Kabulkan...
PN Tangerang Kabulkan Praperadilan Korban Kriminalisasi, Pengacara FR Apresiasi Hakim
1 jam yang lalu
Abrasi Sungai Mengancam...
Abrasi Sungai Mengancam Jalan di Aceh Barat, Bupati Tarmizi Tindak Cepat dengan Normalisasi!
1 jam yang lalu
Infografis
Jerman Kehabisan Senjata...
Jerman Kehabisan Senjata untuk Dipasok ke Ukraina
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved