Nasdem Segera Rampungkan Usungan pada 12 Pilkada di Sulsel
Selasa, 23 Juni 2020 - 20:25 WIB
MAKASSAR - Partai Nasdem segera menyelesaikan dan menentukan usungannya pada Pilkada Serentak 2020 di Sulsel. Dari 12 kabupaten/kota di Sulsel yang menggelar pesta demokrasi, partai besutan Surya Paloh ini mayoritas sudah memilih jagoannya beserta pasangannya.
Sekretaris DPW Nasdem Sulsel, Syaharuddin Alrif, tengah berada di Jakarta untuk menuntaskan kandidat jagoan partainya. Ia menyampaikan informasi terbaru ihwal finalisasi usungan kandidat di beberapa daerah lingkup Sulsel.
"Sementara proses perampungan. Ini laporan pilkada dan usulan B1-KWK ke DPP Nasdem dan diterima Prananda Surya Paloh (Ketua Bappilu DPP NasDem) untuk Makassar dan Luwu Timur," kata Syahar-sapaan akrabnya, saat dikonfirmasi, Selasa (23/6/2020).
Di Pilwalkot Makassar, Nasdem sudah mantap akan mengusung Danny Pomanto-Fatmawati Rusdi. Meski memaketkan dua kader Nasdem, Syahar optimis pasangan ini mampu mencukupkan kursi koalisi.
"DPP Nasdem melalui Waketum H Ahmad Ali setuju paket Danny-Fatma dan akan ditindaklanjuti melalui rapat di DPP hari ini. Komunikasi parpol tetap kami jalankan. InsyaAllah dengan niat baik, maka pasti partai akan bekerja sama dengan calon kami," ujar Syahar.
Baca Juga: Mengaku Perkasa di Sulsel, Nasdem Target Kuasai Pilkada 2020
Untuk Pilkada Bulukumba, Syahar mengatakan partainya masih dalam pertimbangan. Apakah akan mengusung Askar HL-Arum Spink atau Tomy Satria Yulianto-Andi Makkasau. "Bulukumba, jangan dulu (masih dipertimbangkan)," jelasnya.
Adapun daerah lainnya yakni Adnan Purichta Ichsan-Abdul Rauf Malaganni (Gowa), Muh Basli Ali-Saiful Arif (Selayar), Andi Harmil Mattotorang-Andi Ilham Nadjamuddin (Maros) dan Muhammad Yusran Lalogau-Syahban Sammana (Pangkep).
Selanjutnya Suardi Saleh-Andi Riogi (Barru), Andi Kaswadi Razak-Lutfi Halide (Soppeng), Nicodemus Biringkane-Victor Datuan Batara (Tana Toraja), Yosia Rinto Kadang-Yonathan Pasodung (Toraja Utara) dan Muh Thahar Rum-Rahmat Laguni (Luwu Utara).
Sekretaris DPW Nasdem Sulsel, Syaharuddin Alrif, tengah berada di Jakarta untuk menuntaskan kandidat jagoan partainya. Ia menyampaikan informasi terbaru ihwal finalisasi usungan kandidat di beberapa daerah lingkup Sulsel.
"Sementara proses perampungan. Ini laporan pilkada dan usulan B1-KWK ke DPP Nasdem dan diterima Prananda Surya Paloh (Ketua Bappilu DPP NasDem) untuk Makassar dan Luwu Timur," kata Syahar-sapaan akrabnya, saat dikonfirmasi, Selasa (23/6/2020).
Di Pilwalkot Makassar, Nasdem sudah mantap akan mengusung Danny Pomanto-Fatmawati Rusdi. Meski memaketkan dua kader Nasdem, Syahar optimis pasangan ini mampu mencukupkan kursi koalisi.
"DPP Nasdem melalui Waketum H Ahmad Ali setuju paket Danny-Fatma dan akan ditindaklanjuti melalui rapat di DPP hari ini. Komunikasi parpol tetap kami jalankan. InsyaAllah dengan niat baik, maka pasti partai akan bekerja sama dengan calon kami," ujar Syahar.
Baca Juga: Mengaku Perkasa di Sulsel, Nasdem Target Kuasai Pilkada 2020
Untuk Pilkada Bulukumba, Syahar mengatakan partainya masih dalam pertimbangan. Apakah akan mengusung Askar HL-Arum Spink atau Tomy Satria Yulianto-Andi Makkasau. "Bulukumba, jangan dulu (masih dipertimbangkan)," jelasnya.
Adapun daerah lainnya yakni Adnan Purichta Ichsan-Abdul Rauf Malaganni (Gowa), Muh Basli Ali-Saiful Arif (Selayar), Andi Harmil Mattotorang-Andi Ilham Nadjamuddin (Maros) dan Muhammad Yusran Lalogau-Syahban Sammana (Pangkep).
Selanjutnya Suardi Saleh-Andi Riogi (Barru), Andi Kaswadi Razak-Lutfi Halide (Soppeng), Nicodemus Biringkane-Victor Datuan Batara (Tana Toraja), Yosia Rinto Kadang-Yonathan Pasodung (Toraja Utara) dan Muh Thahar Rum-Rahmat Laguni (Luwu Utara).
tulis komentar anda