Bupati Tapanuli Utara Raih KDI 2021, Melayani Masyarakat dengan Buka Akses Desa Terisolir

Jum'at, 05 November 2021 - 22:48 WIB
Selama kepemimpinan Bupati Tapanuli Utara, Nikson Nababan, M.Si telah terbangun jaringan listrik di 52 titik desa/dusun di Kabupaten Tapanuli Utara sejak tahun 2017 hingga saat ini. Untuk saat ini, masih ada 31 titik dusun lagi yang belum dialiri listrik.

Kehadiran jaringan dan akses listrik di Tapanuli Utara, turut berkontribusi dalam meningkatkan rasio elektrifikasi Sumatera Utara dari 99,82 persen menjadi 99,99 persen. "Sejak memimpin di Tapanuli Utara pada 2014 yang silam, pertama saya turun ke desa desa terpencil rasanya hati sangat teriris melihat mereka yang sepertinya tidak tersentuh teknologi. Jalan masih setapak, listrik tidak ada, sinyal atau jaringan internet jelas tidak ada. Menuju kesana bahkan harus jatuh bangun baik jalan kaki atau sepeda motor," ujarnya.

Pemerintah Kabupaten Tapanuli Utara juga telah mengaplikasikan Data Desa Presisi di Desa Sibandang Kecamatan Muara Pada Tahun 2020. Untuk semua desa lainnya akan mengaplikasikan Data Desa Presisi, sesuai dengan Peraturan Bupati Tapanuli Utara Nomor 6 Tahun 2021 Tentang Pedoman Penggunaan Dana Desa Tahun 2021. Bupati Tapanuli Utara memastikan bahwa Data Desa Presisi sebagai data strategis dalam perencanaan pembangunan.

Sebelumnya, Bupati Tapanuli Utara Nikson Nababan juga menerima apresiasi “Indonesia Awards 2020” kategori Intensifikasi Pertanian. Menurutnya, banyak hal yang harus dilakukan demi kemajuan suatu daerah, sehingga dirinya bersama jajarannya masih terus melakukan terobosan baru demi kemajuan daerah yang dipimpinnya.
(srf)
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content