Rem Blong! Truk Hantam Pengendara dan Pejalan Kaki Lalu Terjun ke Jurang 2 Orang Tewas

Senin, 09 Agustus 2021 - 15:05 WIB
Sebuah truk bermuatan batu ringsek setelah terjun dari Jembatan Selo sedalam 15 meter di Hargorejo, Kapanewon Kokap, Kulonprogo, Yogyakarta. Akibatnya dua orang tewas. Foto iNews TV/Basuki BU
KULONPROGO - Sebuah truk bermuatan batu ringsek setelah terjun dari Jembatan Selo sedalam 15 meter di Kalurahan Hargorejo, Kapanewon Kokap, Kabupaten Kulonprogo , Yogyakarta, Senin siang (9/8/2021). Akibatnya dua orang tewas dan dua lainnya luka-luka akibat kecelakaan ini.



Proses evakuasi sopir yang tergencet bodi truk oleh Basarnas DIY dan Congot Kulonprogo, Yogyakarta di Sungai Selo, Kapanewon Kokap, Kulonprogo dengan kondisi truk ringsek di kedalaman sekitar 15 meter terekam video amatir warga





Baca : Jembatan Ambruk Truk Terjun ke sungai, Akses Warga Pekon Kedaung Terputus


Korban tewas adalah sopir dump truk nopol AB 8509 DT bernama Sukino (45) warga Pundong, Bantul dan perempuan paruh baya bernama Suratmi (48) warga Selo Timur, Kelurahan Hargorejo, Kapanewon Kokap, Kulonprogo yang merupakan warga setempat yang sedang berjalan kaki.

Adapun korban luka ringan adalah dua orang pelajar pengendara sepeda motor AB-3115-AFG bernama Andry Afrizal (18) warga Kelurahan Hargotirto, Kapanewon Kokap, Kulonprogo dan pembonceng motor bernama Avinda Reni Astuti (11) Warga Basuhan, Kecamatan Eromoko, Kabupaten Wonogiri, Jawa Tengah.

Andika Nur Prasetyo (14) saksi mengaku saat mau naik mencari sinyal dan ketemu truk melaju dari atas kecepatan tidak seperti biasa. Tiba-tiba terdengar suara seperti ledakan sesaat setelah kecelakaan itu terjadi.

"Saya turun lagi dan mengecek sumber suara mendapati truk sudah dalam kondisi ringsek di bawah jembatan. Saya melihat salah satu korban pejalan kaki yang tubuhnya mengambang di sungai lokasi kecelakaan tersebut. Saya mau menolong ngak berani setelah ada orang saya baru berani. Sedang sopir masih terjepit bodi truk meninggal," kata Andika Nur Prasetyo.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content