Waspada, Bencana Longsor Ancam Provinsi Jabar hingga Mei 2021

Selasa, 19 Januari 2021 - 15:48 WIB
Ilustrasi/SINDOnews/dok
BANDUNG - Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana (PVMBG) memprediksi, bencana tanah longsor masih terus mengancam wilayah di Provinsi Jawa Barat hingga Mei 2021 mendatang.

Prediksi tersebut berdasarkan perkiraan musim hujan di Jabar yang bakal berakhir di bulan Mei 2021. Selama musim hujan berlangsung, warga Jabar diimbau untuk mewaspadai potensi bencana longsor.

Koordinator Mitigasi Gerakan Tanah PVMBG Kementerian Energi Sumber Daya Mineral (ESDM), Agus Budianto mengungkapkan, bencana longsor berpotensi besar terjadi di wilayah dengan dengan kondisi topografi lahan yang miring.

"Peristiwa longsor ini berpotensi terjadi karena hujan diprediksi terus turun hingga Mei 2021," ujar Agus, Selasa (19/1/2021).



Sementara itu, Manajer Pusdalops dan Penanggulangan Bencana Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Jabar, Budi Budiman Wahyu mengungkapkan bahwa bencana longsor menjadi bencana yang paling sering terjadi di Jabar selama 2020 lalu. "Ada 843 bencana longsor selama 2020," ujarnya.

Menurutnya, selama 12 bulan ke belakang terjadi, tercatat sebanyak 1.846 bencana terjadi di Jabar. Selain longsor, bencana lainnya, yakni puting beliung 461 kali, banjir 279 kali, dan kebakaran rumah 201 kali.

Budi juga mengungkapkan bahwa Oktober 2020 menjadi bulan depan kejadian bencana paling banyak, mencapai 270 kejadian bencana disusul Februari 250 bencana, dan Desember 239 bencana. "Kejadian ini berdampak pada 910.227 orang, di mana ada 64 orang meninggal dunia," katanya.

Baca juga: Waspada Cuaca Ekstrem, BNPB Imbau Warga Mitigasi Bencana di Daerah Sendiri

Diketahui, bencana longsor terus terjadi di Jabar. Terakhir, Selasa (19/1/2021) bencana longsor mengakibatkan banjir bandang di kawasan Gunung Mas, Puncak, Desa Tugu Selatan, Kecamatan Cisarua, Kabupaten Bogor. Sedikitnya 900 jiwa terdampak akibat kejadian itu.

Baca juga: Longsor Sumedang, Puluhan Warga Masih Mengungsi di 5 Titik

Sebelumnya, bencana longsor juga terjadi di Kampung Bojong Kondang, Desa Cihanjuang, Kecamatan Cimanggung, Kabupaten Sumedang. Bencana yang terjadi pada Sabtu (9/1/2021) lalu itu mengakibatkan 40 korban meninggal dunia.
(boy)
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content