Hanya Menangkan Satu Kader, PKB Dinilai Gagal Orbitkan Kader Potensialnya

Senin, 14 Desember 2020 - 13:35 WIB
Direktur Eksekutif, Indo Publika ini menambahkan, selain lemahnya kaderisasi di internal PKB menjadi faktor paling dominan dalam kekalahan Pilkada kali ini, partai tersebut gagal mengorbitkan kader-kader potensialnya.

Dia mencontohkan Pilkada Sumenep yang dua periode sebelumnya terus dimenangkan kader asli PKB. Namun, kali ini PKB lebih memilih non kader, yakni Fattah Jasin-Ali Fikri. Pasangan ini akhirnya tumbang.

"Padahal, Jawa Timur sendiri adalah basis PKB. Hal tersebut tentu berpengaruh pada militansi kader. Mereka tidak akan begitu solid ketika rekomendasi partai jatuh pada non kader," urai Asep.

Menurut Asep, fakta kekalahan PKB pada Pilkada 2020 ini akan berimbas terhadap kontestasi elektoral 2024. Sebab, kepala daerah terpilih, paling tidak mampu mempengaruhi dan menentukan perolehan suara pada kontestasi elektoral 2024. "Sehingga, Jawa Timur akan semakin dinamis dan sulit ditebak. Sebab, PKB mulai melemah dan kehilangan kekuatannya di provinsi ini," tandas Asep
(msd)
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More