Ilham Akbar Habibie Blak-blakan Maju Pilgub Jabar 2024

Sabtu, 29 Juni 2024 - 19:00 WIB
"Bagaimana nanti siapa yang akan menjalankan apa, saya kira adalah bagian dari proses itu. Saya tidak bisa mengawali hasilnya, tapi sekali lagi saya tentu berkeyakinan berkeinginan sebagai Jabar 1, tapi proses itu harus kita lalui," katanya.

Meski begitu, Ilham pun akan tetap menerima bila kesepakatan koalisi mengharuskan dirinya menjadi calon wakil gubernur (Cawagub) Jabar.

"Kalau itu adalah hasil dari proses, saya siap, kalau itu hasil dari proses. Saya kira dalam hal itu ya yang penting menang," tegasnya.

Disinggung soal kriteria wakil, Ilham mengatakan dirinya ingin mencari sosok berdarah Sunda.

"Kriterianya kalau menurut saya yang sangat penting adalah dia orang Sunda. Ada yang bilang ke saya artis, agama, saya kira kita lihat nanti, tapi yang jelas alangkah baiknya dia orang Sunda," jelasnya.

Dengan begitu, Ilham dan calon wakilnya tersebut akan saling melengkapi dalam memetakan permasalahan yang ada di Jabar nantinya.

"Karena yang bersangkutan akan lebih mengerti hal-hal yang lebih mendalam daripada saya sendiri, karena saya masih harus banyak belajar, biarpun saya sudah lama di sini tapi saya tetep saja banyak hal-hal kultural. Jadi pendampingnya alangkah baiknya orang Sunda, menurut saya," tuturnya.

Ilham juga mengaku, hingga saat ini dirinya telah menjalankan instruksi terkait akselerasi keterkenalan ke wilayah Jabar.

"Sudah dimulai sebetulnya, tapi memang harus diintensifkan lagi, belum cukup tapi sudah dimulai. Komunikasi, ide-ide tergantung keperluan daerah itu sendiri," ungkapnya.

"Jadi itu beraneka ragam, tapi ada juga yang sama, saya kira di semua daerah kita akan temukan yang sama, seperti sektor agro ada dimana-mana, di beberapa sektor juga ada industrinya yang ada cukup di banyak tempat, tapi mungkin tidak dimana-mana," sambungnya.
Halaman :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content