96 Bus Mudik Gratis Berangkat, Pj Gubernur Jatim Berharap Jumlah Armada Tahun Depan Meningkat
Minggu, 07 April 2024 - 15:41 WIB
SURABAYA - Penjabat (Pj) Gubernur Jawa Timur (Jatim) Adhy Karyono memberangkatkan secara langsung 96 unit bus dengan total 3.840 orang penumpang dalam acara Mudik Bareng Gratis 1445 Hijriah di depan Kantor Dinas Perhubungan Jawa Timur, Jalan A Yani Surabaya, Minggu pagi (7/4/2024).
Pemberangkatan bus dilakukan dengan pengibasan bendera oleh Pj Gubernur Adhy yang didampingi oleh Pj Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur Bobby Soemiarsono, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Jatim Nyono, serta Kepala PT Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Timur Tamrin Silalahi.
Pj Gubernur Adhy mengatakan, program Mudik dan Balik Gratis ini merupakan sesuatu yang membanggakan bagi Pemerintah Provinsi Jawa Timur. Masyarakat antusias dengan program ini, sehingga membuat pemerintah ingin terus meningkatkan jumlah armada bus yang ada.
"Kami bangga bisa menyelenggarakan mudik gratis ini, semoga bermanfaat bagi masyarakat. Meski demikian, kami merasa kurang karena animo masyarakat sangat tinggi. Seperti mudik gratis diberangkatkan dari Jakarta yang awalnya 23 bus, ternyata tambah lagi 27," ujarnya.
Dia melanjutkan, hal ini akan menjadi evaluasi untuk tahun depan. Maka, dia pun berharap akan ada partisipasi dan sinergitas dari lapisan masyarakat maupun Pemerintah Kabupaten/Kota se-Jawa Timur.
"Mudah-mudahan tahun depan akan lebih banyak lagi dan ada partisipasi dari dunia usaha atau masyarakat yang mampu. Harus ada juga kolaborasi dari pemda, baik kabupaten/kota yang menyumbangkan busnya karena ini sebenarnya masyarakat bupati/walikota juga," katanya.
Tingginya animo masyarakat dalam mudik kali ini, kata Adhy, disebabkan liburan tahun ini istimewa karena panjangnya durasi. Sehingga, waktu berkumpul bersama keluarga menjadi lebih banyak.
"Makanya yang pulang kampung itu melonjak tinggi sampai 16,2 persen. Jadi, dari 40 juta warga Jatim, orang yang mudik 31,2 juta orang, lebih dari tiga perempatnya. Ini perlu ada antisipasi secara umum dan infrastruktur dengan semua kewenangan," tuturnya.
Lebih jauh, Pj Gubernur Adhy mengingatkan untuk mengantisipasi banyaknya kecelakaan kendaraan bermotor yang didominasi oleh kendaraan roda dua atau sepeda motor. Mudik Gratis ini, sebutnya, dapat menjadi salah satu solusi meminimalisir probabilitas kecelakaan.
Pemberangkatan bus dilakukan dengan pengibasan bendera oleh Pj Gubernur Adhy yang didampingi oleh Pj Sekretaris Daerah Provinsi Jawa Timur Bobby Soemiarsono, Kepala Dinas Perhubungan Provinsi Jatim Nyono, serta Kepala PT Jasa Raharja Cabang Utama Jawa Timur Tamrin Silalahi.
Pj Gubernur Adhy mengatakan, program Mudik dan Balik Gratis ini merupakan sesuatu yang membanggakan bagi Pemerintah Provinsi Jawa Timur. Masyarakat antusias dengan program ini, sehingga membuat pemerintah ingin terus meningkatkan jumlah armada bus yang ada.
"Kami bangga bisa menyelenggarakan mudik gratis ini, semoga bermanfaat bagi masyarakat. Meski demikian, kami merasa kurang karena animo masyarakat sangat tinggi. Seperti mudik gratis diberangkatkan dari Jakarta yang awalnya 23 bus, ternyata tambah lagi 27," ujarnya.
Dia melanjutkan, hal ini akan menjadi evaluasi untuk tahun depan. Maka, dia pun berharap akan ada partisipasi dan sinergitas dari lapisan masyarakat maupun Pemerintah Kabupaten/Kota se-Jawa Timur.
"Mudah-mudahan tahun depan akan lebih banyak lagi dan ada partisipasi dari dunia usaha atau masyarakat yang mampu. Harus ada juga kolaborasi dari pemda, baik kabupaten/kota yang menyumbangkan busnya karena ini sebenarnya masyarakat bupati/walikota juga," katanya.
Tingginya animo masyarakat dalam mudik kali ini, kata Adhy, disebabkan liburan tahun ini istimewa karena panjangnya durasi. Sehingga, waktu berkumpul bersama keluarga menjadi lebih banyak.
"Makanya yang pulang kampung itu melonjak tinggi sampai 16,2 persen. Jadi, dari 40 juta warga Jatim, orang yang mudik 31,2 juta orang, lebih dari tiga perempatnya. Ini perlu ada antisipasi secara umum dan infrastruktur dengan semua kewenangan," tuturnya.
Lebih jauh, Pj Gubernur Adhy mengingatkan untuk mengantisipasi banyaknya kecelakaan kendaraan bermotor yang didominasi oleh kendaraan roda dua atau sepeda motor. Mudik Gratis ini, sebutnya, dapat menjadi salah satu solusi meminimalisir probabilitas kecelakaan.
tulis komentar anda