Penyuluh Agama Islam Karanganyar Menyemai Cinta dalam Festival Ramadan Asyik

Senin, 25 Maret 2024 - 01:38 WIB
Bakti Sosial dan Pengajian Akbar yang digelar Penyuluh Agama Islam Kantor Kementerian Agama Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah, di Balai Desa Gebyog, Kecamatan Mojogedang, Jumat (22/32024). Foto: Istimewa
KARANGANYAR - Dalam rangkaian menyukseskan “Festival Ramadan Asyik Bersama Gus Men”, Penyuluh Agama Islam Kantor Kementerian Agama Kabupaten Karanganyar, Jawa Tengah melaksanakan Bakti Sosial dan Pengajian Akbar, di Balai Desa Gebyog, Kecamatan Mojogedang, Kabupaten Karanganyar , Jumat (22/32024).

baca juga: Menparekraf Sandiaga Uno Buka Workshop KaTa Kreatif di Karanganyar

Mengusung tema "Sinergitas Kepedulian, Kuatkan Kebersamaan", kegiatan bakti sosial ini mengajak masyarakat untuk saling meningkatkan dan menyatukan kepedulian terhadap sesama sehingga dapat mempererat ukhuwah islamiah.

Acara diawali dengan pengajian akbar oleh Ustad H Zuhaid dilanjutkan dengan pembagian 100 paket sembako kepada masyarakat duafa di sekitar tempat kegiatan. Kegiatan ini dihadiri oleh tokoh masyarakat, tamu undangan dari Kantor Kementerian Agama, Pemerintah Kabupaten Karanganyar dan Forkompimcam Kecamatan Mojogedang serta 100 saudara muslim duafa.

Ummu Hani Maryam selaku Ketua Pokjaluh Kabupaten Karanganyar mengungkapkan, bahwa kegiatan ini dilaksanakan secara rutin setiap bulan Ramadan dan berlokasi di kecamatan se-wilayah Kabupaten Karanganyar.



“Bulan Ramadan momen yang tepat bagi masyarakat muslim untuk saling peduli membantu masyarakat kurang mampu terutama dalam menjalani ibadah di bulan Ramadan dan menyambut perayaan Hari Raya Idul Fitri,” kata Ummu Hani Maryam dalam sambutannya.

baca juga: Jufi Salurkan 560 Paket Pangan Ramadhan di Solo dan Karanganyar

Bakti sosial Ramadan tahun ini bertepatan dengan rangkaian Festival Ramadan Asyik Bersama Gus Men, Kolaborasi Sejuta Cinta serentak di seluruh Kantor Wilayah Kementerian Agama Provinsi dan Kantor Kementerian Agama Kabupaten/Kota se-Indonesia. S

“Dari rangkaian kegiatan ini Kementerian Agama Republik Indonesia mendapatkan Rekor MURI untuk kategori Pembagian Bingkisan Ramadan Terbanyak. Hal ini dapat terlaksana dengan baik dan sukses tidak terlepas dari upaya kolaboratif berbagai pihak yang terkait,” kata Ummu.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More