Jelang Libur Nataru, Petugas Gabungan Gelar Ramp Check Angkutan Umum di Terminal Indramayu

Rabu, 13 Desember 2023 - 12:33 WIB
Petugas gabungan dari Dishub Jabar dan Polres Indramayu melakukan Ramp Check Angkutan Umum menjelang libur Nataru di Terminal Tipe B Indramayu, Rabu (13/12/2023). Foto/Andrian Supendi/MPI
INDRAMAYU - Petugas gabungan dari Dinas Perhubungan (Dishub) Provinsi Jawa Barat (Jabar) bersama Dishub Indramayu dan Polres Indramayu melakukan Inspeksi Keselamatan atau Ramp Check Angkutan Umum Jelang Natal dan Tahun Baru (Nataru) di Terminal Tipe B Indramayu, Rabu (13/12/2023).

Kepala UPTD 4 Dishub Jawa Barat, Dany Fulton mengatakan, Ramp Check tersebut dilakukan untuk memastikan seluruh kendaraan yang beroperasi di Indramayu laik jalan saat masa libur Nataru 2024.

Biasanya, lanjut Dany, akan terdapat peningkatan pergerakan masyarakat yang akan melakukan mudik atau pulang kampung saat libur Nataru nanti.

"Ini dilaksanakan dalam rangka libur nasional Natal dan Tahun Baru yang biasanya pergerakan masyarakat meningkat menjelang libur ini," kata dia kepada MNC Portal Indonesia (MPI).





Dany Fulton menuturkan, seluruh angkutan umum yang biasa digunakan di Indramayu, akan diperiksa kelaikannya. "Target pemeriksaan ini ke kendaraan umum seperti angkot, elf, dan bus yang biasa digunakan masyarakat," tutur dia.

Dany mengungkapkan, seluruh kendaraan yang dilakukan Ramp Check semuanya laik jalan. Namun pelanggaran justru didominasi dari pengendaranya, seperti tidak adanya surat izin mengemudi.

"Sejauh ini setelah di cek, kendaraannya laik jalan, namun kebanyakan SIM para pengendaranya sudah habis," ungkap dia.

Untuk saat ini, Dany menyatakan, pihak Dishub dan Polisi tidak akan memberikan sanksi kepada para pelanggar, namun pihaknya meminta kepada para sopir untuk melengkapi kelengkapan surat-surat sebelum melakukan perjalanan.
Halaman :
tulis komentar anda
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More