Cegah Stunting, MNC Peduli Dukung Puskesmas Brang Ene Cek Kesehatan Balita di Sumbawa Barat

Senin, 11 September 2023 - 11:17 WIB
MNC Peduli mendukung kegiatan Puskesmas Brang Ene yang melakukan pencegahan stunting di Posyandu Keluarga Gotong Royong Mawar Putih 1 Kalimantong. Foto/Topan Iswandi/iNews TV
SUMBAWA BARAT - MNC Peduli mendukung kegiatan Puskesmas Brang Ene yang melakukan pencegahan stunting melalui pemeriksaan kesehatan di Posyandu Keluarga Gotong Royong “Mawar Putih 1” Kalimantong, Kecamatan Brang Ene, Kabupaten Sumbawa Barat, Nusa Tenggara Barat.

Rangkaian kegiatan cek kesehatan balita dalam Posyandu tersebut berupa pemantauan fisik seperti berat dan tinggi badan, pemberian makanan tambahan bergizi deteksi tumbuh kembang, imunisasi serta pemeriksaan perkembangan ibu hamil.

Kegiatan yang melibatkan 15 tenaga kesehatan dari Puskesmas Brang Ene ini melayani setidaknya lebih dari 200 peserta. Hal tersebut disambut antusias warga setempat karena mendapatkan layanan kesehatan gratis bagi balitanya.



Ketua MNC Peduli, Jessica Tanoesoedibjo untuk mendukung program tersebut, pihaknya sudah menjalankan berbagai program. Selain itu, tentunya bantuan-bantuan yang bermanfaat bagi masyarakat yang membutuhkan.



"Kalau dari MNC Peduli, ada beberapa program yang sudah kita jalankan. Bantuan-bantuan yang kita berikan ke beberapa daerah, dan juga ada public service announcement yang kita lakukan,"kata Jessica Tanoesoedibjo.

"Melalui televisi-televisi kami, yakni untuk mengedukasi masyarakat, apa itu stunting dan bagaimana kita bisa mencegahnya bersama,"tambahnya.

Sementara itu, Kepala Dinas Kesehatan Sumbawa Barat, Erna Idawati mengatakan kegiatan rutin ini diharapkan kesehatan masyarakat dapat terus terpantau sehingga meningkatkan produktivitas.

"Harapan kami terhadap kunjungan MNC Peduli ini tentunya stunting yang sudah turun ini kami jadi target di tahun 2023 ini diangka 6 persen. Sehingga kehadiran MNC Peduli ini tentunya kami sangat berterima kasih," ucapnya.
(hri)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content