Aksi Remaja di KBB Sukarela Bersihkan Sampah Liar di Pinggir Jalan
Senin, 05 Juni 2023 - 18:54 WIB
BANDUNG BARAT - Sekelompok remaja di Desa Selacau, Kecamatan Batujajar, Kabupaten Bandung Barat (KBB), menunjukkan kepedulian mereka dengan secara bersama-sama membersihkan sampah liar di Jalan Raya Sinar Mukti, Desa Selacau, Kecamatan Batujajar.
Aksi tanpa pamrih membersihkan kondisi lingkungan tempat mereka berada itu menuai pujian dari berbagai pihak. Bahkan aksi mereka yang direkam dan videonta diunggah ke media sosial menjadi viral dan mendapatkan komentar positif dari para netizen.
Di akun Instagram @arkawira.23 itu terlihat sejumlah remaja merapikan dan membersihkan sampah-sampah yang menumpuk dan berserakan di pinggir jalan yang sehari-hari dikenal sebagai Jalan BBS tersebut. Mereka merasa terpanggil untuk membersihkan karena sampah liar itu dibiarkan berserakan dan tidak kunjung diangkut.
Baca juga: 3 Jemaah Haji Asal Jawa Barat Meninggal di Makkah
"Mohon maaf kami tidak membersihkan sampah sepenuhnya karena keterbatasan personel dan kantung plastik," tulis akun tersebut.
Selama empat jam para remaja tersebut berjivaku di lokasi untuk merapikan sampah-sampah yang berserakan lalu memasukannya ke kantung plastik hingga kangtungnya habis tak bersisa. Upaya mereka hanya sampai itu karena tidak bisa membawa sampah tersebut ke TPS karena merupakan sampah liar.
Mereka berharap sampah-sampah liar tersebut bisa diperhatikan oleh pemerintah dengan mengangkutnya langsung ke TPA. Itu dilakukan supaya pengendara jalan yang melintas bisa lebih nyaman karena sampah tidak berserakan di jalan. Selain itu masyarakat juga harus bisa lebih peduli akan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan.
Postingan yang diunggah pada Sabtu (3/6/2023) tersebut menuai beragam apresiasi dari warganet. Seperti yang ditulis akun @viviaje33 yang memberikan dukungan atas aksi tersebut. "Semangatt semuanya," tulisnya. Komentar serupa juga ditulis akun @zzzain_yang juga mendukung aksi peduli lingkungan tersebut. "Panutan".
Terkait hal tersebut, Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan mengapresiasi para remaja yang membersihkan dan merapikan sampah liar di pinggir jalan tersebut. Menurutnya untuk menyelesaikan persoalan sampah di KBB memang tidak bisa hanya dilakulan oleh pemerintah saja, tapi perlu peran nyata dari semua pihak.
"Saya memberikan penghargaan dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada masyarakat Bandung Barat yang peduli terhadap kebersihan lingkungan. Gerakan seperti itu harus menjadi pemicu warga lainnya untuk melakukan hal serupa atau minimal tidak membuang sampah sembarangan," tuturnya
Aksi tanpa pamrih membersihkan kondisi lingkungan tempat mereka berada itu menuai pujian dari berbagai pihak. Bahkan aksi mereka yang direkam dan videonta diunggah ke media sosial menjadi viral dan mendapatkan komentar positif dari para netizen.
Di akun Instagram @arkawira.23 itu terlihat sejumlah remaja merapikan dan membersihkan sampah-sampah yang menumpuk dan berserakan di pinggir jalan yang sehari-hari dikenal sebagai Jalan BBS tersebut. Mereka merasa terpanggil untuk membersihkan karena sampah liar itu dibiarkan berserakan dan tidak kunjung diangkut.
Baca juga: 3 Jemaah Haji Asal Jawa Barat Meninggal di Makkah
"Mohon maaf kami tidak membersihkan sampah sepenuhnya karena keterbatasan personel dan kantung plastik," tulis akun tersebut.
Selama empat jam para remaja tersebut berjivaku di lokasi untuk merapikan sampah-sampah yang berserakan lalu memasukannya ke kantung plastik hingga kangtungnya habis tak bersisa. Upaya mereka hanya sampai itu karena tidak bisa membawa sampah tersebut ke TPS karena merupakan sampah liar.
Mereka berharap sampah-sampah liar tersebut bisa diperhatikan oleh pemerintah dengan mengangkutnya langsung ke TPA. Itu dilakukan supaya pengendara jalan yang melintas bisa lebih nyaman karena sampah tidak berserakan di jalan. Selain itu masyarakat juga harus bisa lebih peduli akan lingkungan dengan tidak membuang sampah sembarangan.
Postingan yang diunggah pada Sabtu (3/6/2023) tersebut menuai beragam apresiasi dari warganet. Seperti yang ditulis akun @viviaje33 yang memberikan dukungan atas aksi tersebut. "Semangatt semuanya," tulisnya. Komentar serupa juga ditulis akun @zzzain_yang juga mendukung aksi peduli lingkungan tersebut. "Panutan".
Terkait hal tersebut, Bupati Bandung Barat Hengki Kurniawan mengapresiasi para remaja yang membersihkan dan merapikan sampah liar di pinggir jalan tersebut. Menurutnya untuk menyelesaikan persoalan sampah di KBB memang tidak bisa hanya dilakulan oleh pemerintah saja, tapi perlu peran nyata dari semua pihak.
"Saya memberikan penghargaan dan apresiasi yang setinggi-tingginya kepada masyarakat Bandung Barat yang peduli terhadap kebersihan lingkungan. Gerakan seperti itu harus menjadi pemicu warga lainnya untuk melakukan hal serupa atau minimal tidak membuang sampah sembarangan," tuturnya
(msd)
tulis komentar anda