10 Hektare Kawasan Hutan di Simalungun Terbakar, Kapolres Turun Tangan Padam Kebakaran

Sabtu, 13 Mei 2023 - 07:34 WIB
Personel Polres Simalungun dan Tim Manggala Agni bekerja keras memadamkan kebakaran hutan di kecamatan Pematang Silimakuta. Foto dok/Humas Polres Simalungun
SIMALUNGUN - Kebakaran melanda kawasan hutan di dusun Dolok Maria, Desa Ujung Saribu, Kecamatan Pematang Silimakuta, Jumat (12/5/2023). sebanyak 30 personel polisi diterjunkan untuk memadam kebakaran.

Kapolres Simalungun AKBP Ronald FC Sipayung yang turun tangan langsung memimpin pemadaman. Dia menyampaikan, sekitar 10 hektare lahan di kawasan hutan Desa Ujung Saribu terbakar dan belum diketahui penyebabnya.

" Kebakaran hutan di Desa Ujung Saribu terdeteksi dari aplikasi lancang kuning (RCM) Monitor Hotspot, Kamis (11/5/2023) malam. Kemudian sekitar 30 personel Polres Simalungun dan Tim Manggagala Agni Kementerian Kehutanan turun melakukan pemadaman," ujar Ronald.



Mantan Kapolres Tapanuli Utara itu mengatakan, kebakaran hutan di Desa Ujung Saribu sudah dipadamkan sehingga kebakaran tidak meluas.

Ronald mengatakan polisi sudah mengimbau warga agar tidak membersihkan lahan dengan cara membakar. Karena kondisi cuaca belakangan ini panas sehingga rawan terjadi kebakaran hutan.

Ronald mengatakan, pihaknya belum dapat memastikan penyebab kebakaran hutan di Desa Ujung Saribu dan masih melakukan penyelidikan.

(don)
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content