Kabareskrim dan 3 Jenderal Mabes Polri Blusukan ke Blora, Ada Apa?

Sabtu, 21 Januari 2023 - 10:16 WIB
Kabareskrim Komjen Pol Agus Andrianto didampingi tiga jenderal blusukan ke Blora. Kedatangan empat petinggi Polri ini disampaikan Bupati Blora Arief Rohman. Foto/Instagram @ariefrohman838
BLORA - Kabareskrim Komjen Pol Agus Andrianto didampingi tiga jenderal blusukan ke Blora, Jawa Tengah. Kedatangan empat petinggi Mabes Polri ini disampaikan Bupati Blora Arief Rohman.



Dalam unggahannya di akun Instagram pribadinya, @ariefrohman838, bupati menyebut Kabareskrim datang didampingi Kasespimma Sespim Lemdiklat Polri Brigjen Pol H Mardiyono, Kapus Inafis Mabes Polri Brigjen Pol Mashudi, dan Kabag RBP Ro RBP Srena Polri Brigjen Pol Drs. Mas Gunarso.





Keempat jenderal ini ternyata asli wong Blora. Bupati mengungkapkan, Komjen Pol Agus Andrianto asli warga Mlangsen, Blora.

Selanjutnya Brigjen Pol H Mardiyono asli warga asli Koplakan, Mlangsen Blora. Sedangkan Brigjen Pol Mashudi asli warga Kidangan, Jepon, Blora.

Sementara Brigjen Pol Mas Gunarso warga asli Jetis Blora.

"Selamat Datang Jenderal di Kampung Halaman. Semangat Sesarengan mBangun Blora Berkelanjutan bersama Polri," tulis Bupati dikutip Sabtu (21/1/2023).

Halaman :
Lihat Juga :
tulis komentar anda
Follow
Dapatkan berita terkini dan kejutan menarik dari SINDOnews.com, Klik Disini untuk mendaftarkan diri anda sekarang juga!
Video Rekomendasi
Berita Terkait
Rekomendasi
Terpopuler
Berita Terkini More Content