Gempa Gunung Sitoli Dirasakan di Seluruh Pantai Barat Sumatera

Jum'at, 08 Mei 2015 - 13:32 WIB
Gempa Gunung Sitoli...
Gempa Gunung Sitoli Dirasakan di Seluruh Pantai Barat Sumatera
A A A
NIAS - Gempa berkekuatan 5,8 skala richter (SR) di kedalaman 47 kilometer dengan jarak 16 kilometer timur laut Gunung Sitoli, Nias, Sumatera Utara (Sumut) dirasakan di sebagian besar kawasan Pantai Barat, Sumatera.

Gempa yang terjadi sekitar pukul 10.12 WIB tersebut membuat sejumlah warga panik. Informasi yang dihimpun Sindonews.com dari perwakilan Caritas, Keuskupan Sibolga di Gunung Sitoli menyebutkan bahwa seluruh warga di Nias berhamburan keluar.

Bahkan para pelajar dan pasien rumah sakit juga panik keluar dari gedung. Sejauh ini tidak ada laporan korban jiwa, namun pihak Caritas di Nias masih melakukan pengecekan di beberapa titik yang dinilai rawan.

“Kalau dari yang kita pelajari di Nias, gempa sekitar 5 SR di tengah laut tidak berdampak di permukaan daratan. Namun kita khawatir tsunami. Tetapi info yang kita peroleh gempa belum menunjukkan adanya potensi tsunami,” kata staf Caritas, Daniel Gunawan.

Daniel memaparkan bahwa gempa tersebut dirasakan cukup kuat dan merata di seluruh kawasan di Pulau Nias.

“Kalau info sementara gempanya dirasakan di seluruh kawasan Nias, baik Nias Utara, Barat, Selatan dan Gunung Sitoli sendiri,” jelasnya.

Gempa yang terjadi pada saat jam kerja tersebut dirasakan di sebagian besar kawasan Pantai Barat.

Di Sibolga gempa dirasakan cukup kuat, bahkan warga yang berada di perkotaan dan ditepi laut sempat lari karena khawatir akan terjadi tsunami.

Selain di Sibolga, gempa juga dirasakan di Dolok Sanggul, Humbang Hasundutan (Humbahas), Tapanuli Utara (Taput), Toba Samosir dan Panguruan, Kabupaten Samosir.

Pihak BMKG Medan mengatakan, gempa tersebut adalah jenis tektonik. Sejauh ini tidak dapat dipastikan apakah gempa tersebut akan mengalami gempa susulan.

“Yang pasti untuk saat ini, kita tidak melihat adanya tanda-tanda tsunami,” ujar staf informasi BMKG Sumut, Enda Puspita.
(sms)
Berita Terkait
BMKG: Gempa Bumi M5,1...
BMKG: Gempa Bumi M5,1 di Mamuju Tengah Tak Berpotensi Tsunami
Apakah Aplikasi Pendeteksi...
Apakah Aplikasi Pendeteksi Gempa Benar-Benar Berfungsi?
Gempa Terkini Banten,...
Gempa Terkini Banten, Warganet Curhat di Twitter
2 Kali Gempa Besar Guncang...
2 Kali Gempa Besar Guncang Banten Terjadi Hari Jumat, Netizen Langsung Teringat Kiamat
Diguncang Gempa M 5,9...
Diguncang Gempa M 5,9 Masyarakat Bolaang Mongondow Selatan Sempat Mengalami Kepanikan
Dilanda Kepanikan Saat...
Dilanda Kepanikan Saat Gempa, Karyawan Walkot Jaksel Diminta Keluar Gedung
Berita Terkini
2 Pejabat Disdik Sumut...
2 Pejabat Disdik Sumut Terjaring OTT Korupsi Dana BOS, Kejaksaan Sita Rp319 Juta
2 jam yang lalu
Heboh! Dipepet Motor...
Heboh! Dipepet Motor Anggota Patwal Polres Bogor di Jalur Puncak, Pengendara Terjungkal
3 jam yang lalu
Pangdam XIV Hasanuddin...
Pangdam XIV Hasanuddin Dukung Smelter Ceria Group Jadi Perusahaan Level Dunia
4 jam yang lalu
Mantan Gubernur Maluku...
Mantan Gubernur Maluku Utara Abdul Gani Kasuba Meninggal Dunia
4 jam yang lalu
Kepala Sekolah SDN 02...
Kepala Sekolah SDN 02 Srogol Apresiasi Kegiatan Literasi MNC Peduli dan MNC Land
6 jam yang lalu
Matangkan Jakarta Kota...
Matangkan Jakarta Kota Global, QRIS Tap dengan NFC Resmi Diterapkan di MRT
6 jam yang lalu
Infografis
6 Alasan Ribuan Narapidana...
6 Alasan Ribuan Narapidana Masuk Islam di Penjara AS Setiap Tahun
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved