Pemkab Pasang 256 Unit PLTS Komunal

Jum'at, 17 April 2015 - 10:06 WIB
Pemkab Pasang 256 Unit PLTS Komunal
Pemkab Pasang 256 Unit PLTS Komunal
A A A
KAYUAGUNG - Warga di Desa Rantau Lurus, Kecamatan Tulung Selapan, akhirnya bisa menikmati fasilitas listrik, setelah Pemkab OKI meresmikan Pembangkit listrik Tenaga Surya (PLTS), kemarin.

Bupati OKI, Iskandar, mengungkapkan, bantuan PLTS komunal ini adalah bukti keseriusan pemerintah daerah, dalam membangun wilayah perairan OKI yang selama ini masih tertinggal. “Kita membangun wilayah perairan ini secara bertahap. Mulai infrastruktur jalan, jembatan, dan jaringan listrik. Dengan adanya PLTS ini, maka akan mempercepat pembangunan wilayah perairan,” ungkapnya, saat meresmikan 256 Unit PLTS Komunal, di Desa Rantau Lurus, kemarin.

Menurut orang nomor satu di Bumi Bende Seguguk ini, dengan adanya jaringan listrik masuk ke desa, diharapkan produktifitas masyrakat akan mningkat. "Karnea dapat menunjang pendidikan. anak-anak bisa belajar, masyarakat bisa beraktifitas dengan baik. Dengan demikian, desa akan cepat mengalami kemajuan," terangnya.

Sementara, Kepala Disnakertrans OKI, Aris Panani, menuturkan, bantuan PLTS Komunal sebanyak 256 unit 25 KWH di Desa Rantau Lurus tersebut, merupakan bantuan APBN melalui Kementerian Tenaga Kerja dan Transmigrasi. Untuk 60 unit 10 KWH di Desa Sungai Sibur, melalui Kemeterian Daerah Tertinggal.

"Masyarakat transmigrasi dibangunkan fasilitas umum, salah satunya infrastruktur jalan dan jaminan kehidupan. Seperti lahan usaha, rumah, ternak dan lainya. Saat ini masyarakat transmigrasi sedang menunggu sertifikat lahan dan pekarangan sebanyak 1.300 persil, yang sudah di ajukan tahun 2014," jelasnya.

Kepala Distamben OKI, Manwinardi, menambahkan, pihaknya akan terus melakukan pembangunan jaringan listrik untuk wilayah perairan secara bertahap. "Kita targetkan wilayah perairan tidak ada desa yang belum mendapat pelayanan listrik. Tapi hal itu tidak bisa sekaligus, melainkan bertahap. Baik melalui aliran PLN maupun jaringan PLTS," tutupnya.

M rohali
(ftr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5690 seconds (0.1#10.140)