Papan Reklame Ganggu Pengguna Jalan

Kamis, 02 April 2015 - 12:26 WIB
Papan Reklame Ganggu...
Papan Reklame Ganggu Pengguna Jalan
A A A
MEDAN - Sebuah papan reklame di Jalan Guru Patimpus, Selasa (1/4), dibiarkan menganggu para pengguna jalan. Baliho yang terpasang di papan bilboard ini lepas dari ikatannya dan jatuh ke badan jalan. Diduga kuat penyebab lepasnya ikatan reklame ini lantara angin kencang yang belakangan ini melanda Kota Medan.

Bahkan sejumlah ruas jalan di Medan banyak terlihat papan reklame yang hampir lepas dan dibiarkan begitu saja. Kondisi ini sangat menganggu pengguna jalan. Selain papan reklamenya jatuh juga dikhawatirkan papan reklame tersebut rubuh. “Memang papan reklame di Medan banyak yang terlihat kurang tertata dan kualitasnya penyangga maupun pemasangan kurang sehingga membahayakan pengguna jalan,” kata Roni Syahputra, 25, warga Medan Timur, kemarin (1/4).

Pria yang biasa di panggil Ucok itu menceritakan pada Selasa (1/4) saat melintas di Jalan Guru Patimpus Medan ada papan reklame besar yang spanduknya hampir jatuh atau tergantung. Akibatnya, pengendara yang melintas mengalami kesulitan melintas karena menganggu pandangan, dimana spanduk reklame tergantung hampir menyentuh badan jalan. Pengendara yang melintas juga terpaksa menggurangi kecepatan. “Sewaktu melintas di sana terpaksa pelan.

Kalau tidak bisa kita menabrak pengendara yang ada di depan kita. Kalau pelan juga kita takut tertabrak dari belakangan,” katanya. Pria berkacamata ini mengharapkan agar Dinas Tata Ruang dan Tata Bangunan Kota Medan untuk segera melakukan pengecekan terhadap kondisi reklame di Kota Medan.

Selain itu, perlu dilakukan penataan terhadap papan reklame agar Kota Medan terlihat lebih indah. Pasalnya, hampir di sepanjang Jalan Kota Medan ditemukan spanduk mulai yang kecil hingga yang besar. Hal sama disampikan, Ari, 32, warga Jalan Gatot Subroto menilai keberadaan papan reklame di Medan memang diperlukan penataan dan pengawasan yang aktif dari dinas terkait.

Dengan adanya penataan tersebut diharapkan bisa menambah keindahan kota Medan. Selain reklame, sambungnya perlu juga dilakukan penataan terhadap spanduk dan umbul-umbul. “Belakangan ini lumayan kencang jadi kita khawatir jika tidak dilakukan pengawasan terhadap kondisi reklame. Apalagi keberadaannya di pinggir jalan tentu sangat membahayakan pengguna jalan,” katanya.

Irwan siregar
(bbg)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.0906 seconds (0.1#10.140)