Puting Beliung Ancam Empat Kecamatan di Bantul

Kamis, 05 Maret 2015 - 00:32 WIB
Puting Beliung Ancam Empat Kecamatan di Bantul
Puting Beliung Ancam Empat Kecamatan di Bantul
A A A
BANTUL - Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Bantul mengimbau agar masyarakat di beberapa kecamatan mewaspadai adanya angin puting beliung.

Angin puting beliung berpotensi terjadi di empat kecamatan, masing-masing Pleret, Piyungan, Bantul, dan Kasihan. Karakteristik wilayah tersebut memiliki potensi mengundang angin puting beliung.

Kepala Harian BPBD Bantul Dwi Daryanto mengatakan, hujan angin masih berpotensi hingga akhir bulan Maret ini. Meski kecenderungan terjadinya angin puting beliung di Bantul mengalami penurunan, namun potensi tahun ini bisa meningkat. "Masyarakat harus meningkatkan kewaspadaannya," tegasnya, Rabu (4/3/2015).

Berdasarkan data BPBD Kabupaten Bantul, jumlah kejadian angin kencang dari 2013 ke 2014 mengalami penurunan. Tahun 2013, kejadian angin kencang mencapai 17 kali, sementara tahun 2014 hanya 12 kali.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.2177 seconds (0.1#10.140)