Sajian Botok Ikan Gindara

Sabtu, 28 Februari 2015 - 11:38 WIB
Sajian Botok Ikan Gindara
Sajian Botok Ikan Gindara
A A A
YOGYAKARTA - Mengusung bahan dasar ikan gindara yang diyakini menyehatkan dan berpotensi sebagai obat, kali ini The Phoenix Hotel Yogyakarta berusaha menyajikannya dalam olahan botok istimewa. Menu tersebut tentu saja bisa menjadi pilihan spesial bagi penikmat kuliner. Mengingat selama ini kebanyakan olahan ikan itu disajikan dalam bentuk goreng maupun grill atau bakar.

"Black cod atau ikan gindara ini kita olah menjadi botok cod fish, masakan Jawa tradisional. Dalam prosesnya, gunakan jantung pisang muda, yang kemudian dibungkus daun pisang dan dikukus dalam oven sekitar 10 menit dengan suhu 175 derajat celcius," ujar Iwan Darmawan, Executive Chef The Phoenix Hotel Yogyakarta di hotel setempat belum lama ini.

Perihal bumbu yang digunakan, lanjut dia, tidak jauh berbeda dengan bumbu botok pada umumnya. Yang di antaranya gunakan cabai, bawang merah, bawang putih, dan parutan kelapa muda. Sebagai pelengkap, anda bisa menikmati sajian ikan gindara ini dengan lontong, tempe goreng, dan sambal gowang matang ala Pasundan.

Di samping botok, ikan gindara yang sekilas mirip ikan tongkol ini juga diolah dengan cara dioven maupun direbus. Seperti poached cod fish, yang dimasak dengan cara merebus ikan hingga setengah matang, bersama bumbu garam, merica, maupun lime Juice. Ikan yang banyak mengandung omega 3 itu, akan terasa nikmat ketika dipadukan dengan ubi jalar rebus, kacang polong yang telah dihaluskan, dan aneka sayuran rebusan seperti brokoli maupun wortel, dalam olahan salad.

"Di bulan Februari ini ada tiga varian masakan ikan gindara yang kami sajikan. Selain botok cod fish dan poached cod fish, juga ada oven baked cod fish with nut crust. Yang dimasak setengah matang, lalu dioven bersama olahan kacang di atasnya selama 10 menit dengan suhu 160 - 170 derajat celcius," jelasnya.

Sajian tersebut juga dilengkapi stoemp potato sebagai karbohidrat. Tidak ketinggalan dengan sayuran seperti wortel maupun romescos sauce. Menu ini bisa dinikmati sebagai makan siang atau malam hanya dengan Rp 130.000,- nett per porsi.

Siti estuningsih
(bhr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6848 seconds (0.1#10.140)