Ridwan Kamil Selidiki Hotel Berlafadz Allah Terbalik

Rabu, 21 Januari 2015 - 02:11 WIB
Ridwan Kamil Selidiki...
Ridwan Kamil Selidiki Hotel Berlafadz Allah Terbalik
A A A
BANDUNG - Wali Kota‎ Bandung Ridwan Kamil (RK), telah menginstruksikan Dinas Tata Ruang dan Ciptakarya (Distarcip) dan Dinas Kebudayaan dan Pariwisata (Disbudpar) untuk melakukan penelusuran Hotel Zodiak.

Hotel tersebut, diduga telah menggunakan logo mirip lafadz Allah yang dibalik. Dua dinas tersebut, diperintahkan karena dianggap berwenang melakukan investigasi untuk mencari tahu lebih dalam makna dan maksud dari ‎logo tersebut.

"Kita akan tanya dulu pada pemilik (hotel). ‎Apakah betul (lafadz Allah)? Kalau memang tidak ada niat, kan masa mau dipermasalahkan," tutur RK, kepada wartawan, Selasa (20/1/2015).

Lebih lanjut, RK mengungkapkan, aksi demo ormas terhadap pihak hotel, sebetulnya tak usah terjadi. Pasalnya hal tersebut masih bisa dikomunikasikan. "Komunikasikan saja, tidak perlu demo-demo seperti itu," ungkapnya.

Seperti diketahui, ‎umat Muslim di Sukarasa, Kecamatan Sukasari, Kota Bandung, Jawa Barat, Senin 19 Januari 2015, merasa geram dengan keberadaan Hotel Zodiak yang menggunakan logo mirip dengan lafadz Allah terbalik.

Ratusan warga tersebut meminta pihak hotel mencabut logo tersebut, atau masyarakat akan mencabutnya paksa. Selain itu, massa juga mendesak Pemkot Bandung untuk mencabut izin hotel agar tak beroperasi lagi.
(san)
Berita Terkait
Jozeph Paul Zhang Ditetapkan...
Jozeph Paul Zhang Ditetapkan Tersangka Penodaan Agama
Bahas RUU KUHP, Pasal...
Bahas RUU KUHP, Pasal Penodaan Agama Direformulasi
Selama 2020, YLBHI Temukan...
Selama 2020, YLBHI Temukan Puluhan Kasus Penodaan Agama
PSI Tolak Pasal Penodaan...
PSI Tolak Pasal Penodaan Agama di RUU KUHP
Polri Selidiki Dugaan...
Polri Selidiki Dugaan Penodaan Agama oleh Muhammad Kece
Fatwa MUI Gresik: Pernikahan...
Fatwa MUI Gresik: Pernikahan Manusia dengan Kambing Dianggap Penistaan Agama dan Pelaku Dihukumi Murtad!
Berita Terkini
Banjir Rendam Ribuan...
Banjir Rendam Ribuan Rumah di Muarojambi, 3 Desa Terisolasi
28 menit yang lalu
Wasiat Arya Wiraraja...
Wasiat Arya Wiraraja Picu Pasukan Jayakatwang Kediri Serang Kerajaan Singasari
3 jam yang lalu
Meresahkan! Geng Motor...
Meresahkan! Geng Motor Keroyok Pemuda hingga Tewas di Minimarket
3 jam yang lalu
Gubernur Khofifah Dukung...
Gubernur Khofifah Dukung Usulan KH M Yusuf Hasyim sebagai Pahlawan Nasional
4 jam yang lalu
Pengaruh Candu Merasuki...
Pengaruh Candu Merasuki Pasukan Pangeran Diponegoro saat Perang Jawa
4 jam yang lalu
Oknum Brimob Diduga...
Oknum Brimob Diduga Aniaya Karyawan Leasing di Kendari, Polda Sultra Lakukan Penyelidikan
12 jam yang lalu
Infografis
Anak Ridwan Kamil Hilang...
Anak Ridwan Kamil Hilang Saat Berenang di Sungai Aaree, Swiss
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved