15 Penyelam Cari Korban dan CVR AirAsia

Senin, 12 Januari 2015 - 11:43 WIB
15 Penyelam Cari Korban...
15 Penyelam Cari Korban dan CVR AirAsia
A A A
PANGKALAN BUN - Hari ke-16 evakuasi pesawat AirAsia QZ8501, 15 orang penyelam siap dikerahkan untuk mencari jasad maupun mencari cockpit voice recorder (CVR).

Demikian dikatakan Direktur Operasional Basarnas Marsekal Pertama Supriyadi di Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, Senin (12/1/2015).

Supriyadi juga menuturkan satu dari dua bagian black box sudah berhasil ditemukan yakni flight data recorder (FDR) yang berjarak 1 kilometer dari lokasi penemuan ekor pesawat. "Black box sudah ketemu, FDR-nya."

Menurutnya, FDR terimpit badan pesawat. "Nah, CVR sinyalnya juga sudah ketemu, kira-kira 20 meter dari lokasi FDR ditemukan," tambahnya.

Supriyadi juga memperkirakan kondisi keduanya masih utuh meskipun sudah terpisah.
(zik)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1048 seconds (0.1#10.140)