Black Box QZ8501 Belum Ditemukan, Nelayan Turun Tangan

Minggu, 11 Januari 2015 - 23:28 WIB
Black Box QZ8501 Belum...
Black Box QZ8501 Belum Ditemukan, Nelayan Turun Tangan
A A A
KALIMANTAN - Tim SAR meminta bantuan nelayan sekitar lokasi penemuan ekor pesawat AirAsia QZ8501. Bantuan itu agar penemuan kotak hitam atau black box, badan pesawat, dan korban lainnya bisa ditemukan secara cepat.

"Alternatif lain, kami akan serahkan kepada nelayan. Nelayan akan kita sebar. Kemungkinan mereka yang lebih hafal. Syukur (jika) mereka bisa menemukan jenazah," kata Direktur Operasional SB Supriyadi di Lanud Iskandar, Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, Minggu (11/1/2015).

Supriyadi berharap nelayan dapat membantu dalam penemuan tiga komponen itu. Karena, nelayan dinilai lebih paham medan jatuhnya pesawat dengan rute Surabaya-Singapura itu.

"Jadi nelayan akan membantu karena mereka yang pertama tahu," ujarnya.

Teknis di lapangan, nelayan nantinya akan berkoordinasi dengan Bupati Kotawaringin Barat, Ujang Iskandar. Nelayan akan menggunakan peralatan seadanya untuk melakukan evakuasi nantinya.

Sebelumnya, Tim SAR Gabungan Basarnas, di Pangkalan Bun, Kalimantan Tengah, berhasil melacak sinyal black box diduga berada di badan pesawat AirAsia QZ8501. Kotak hitam dan badan pesawat itu diduga berada di kedalaman 30 hingga 33 meter.
(mhd)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.9576 seconds (0.1#10.140)