Bima Arya Setuju Ahok Hapus APTB

Jum'at, 09 Januari 2015 - 21:21 WIB
Bima Arya Setuju Ahok...
Bima Arya Setuju Ahok Hapus APTB
A A A
BOGOR - Pemkot Bogor menyetujui rencana Gubernur DKI Jakarta menghapus Angkutan Perbatasan Terintegrasi Busway (APTB).

Wali Kota Bogor Bima Arya Sugiarto mengatakan, setuju dengan kebijakan Gubernur Jakarta yang akan mengkaji ulang APTB.

Tapi tetap harus ada sinkronisasi antara Pemprov DKI Jakarta dengan Pemkot Bogor.

"Keberadan APTB itu izin trayeknya di Dishub DKI Jakarta sedangkan kita tidak dilibatkan," kata Bima Arya di Balai Kota Bogor, Jumat (9/1/2015).

Bima menuturkan, sebenarnya keberadaan APTB di Kota Bogor sebagai angkutan penumpang cukup membantu warga Kota Bogor.

Pemkot, lanjut Bima, mempunyai konsep yang sama dalam penataan transportasi terpadu antara angkutan dalam kota dan angkutan antar kota.

Salah satunya dengan membuat park and ride dan park city ride. "Bisa saja, nanti Transjakarta (BUMD DKI) yang masuk Bogor atau Transpakuan (BUMD Kota Bogor) yang masuk Jakarta," jelasnya.

Sementara itu, rencana penghapusan APTB membuat resah warga Kota Bogor yang biasa menggunakan moda transportasi massal itu. Ambrosius Harto (38) warga Kota Bogor mengaku resah terkait, panghapusan APTB di Kota Bogor. Ia mengatakan sangat terbantu dengan adanya APTB.

Sebab, dengan menggunakan ATPB dari rumahnya di Tanah Sareal, Kota Bogor cukup efesien jika berangkat ke Jakarta.

"Setiap hari saya beraktivitas di Jakarta Barat. Sangat terbantu dengan adanya APTB. Lebih hemat mengendarai APTB Bubulak-Grogol, daripada harus naik kereta," ujarnya.
(whb)
Berita Terkait
Berlakukan Ganjil Genap...
Berlakukan Ganjil Genap Motor dan Mobil dari Jumat hingga Minggu
PPKM Darurat, Kebun...
PPKM Darurat, Kebun Raya Bogor Ditutup Hingga 20 Juli 2021
Darurat Covid-19, Pemkot...
Darurat Covid-19, Pemkot Bogor Terapkan WFH 100 Persen
Pemkot Bogor Buka Hotline...
Pemkot Bogor Buka Hotline Penanganan Jenazah Corona
Kota Bogor Terapkan...
Kota Bogor Terapkan Ganjil-Genap, Ini 11 Titik Lokasi Check Point
Antibodi Tinggi, Wali...
Antibodi Tinggi, Wali Kota Bogor Bima Arya Gagal Divaksin
Berita Terkini
Soal Mesin Parkir Elektronik...
Soal Mesin Parkir Elektronik Banyak yang Rusak, Kadishub: Terkendala Suku Cadang
35 menit yang lalu
Bantu Keluarga Kurang...
Bantu Keluarga Kurang Mampu, Pesantren Denanyar Buka Program Bea Siswa Santri 2025
45 menit yang lalu
Kadishub Akui PAD Parkir...
Kadishub Akui PAD Parkir di Jakarta Menurun sejak Banyak Mesin TPE Rusak Beralih ke Jukir
1 jam yang lalu
Pramono Minta Wali Kota...
Pramono Minta Wali Kota hingga Lurah Proaktif Terima Pendaftaran Pasukan Oranye
1 jam yang lalu
3 Penumpang Minibus...
3 Penumpang Minibus Terjun ke Sungai Lae Kombih di Pakpak Bharat Belum Ditemukan
1 jam yang lalu
BPKB Tak Dikasih, Anak...
BPKB Tak Dikasih, Anak di OKU Bakar Mobil Ibunya
2 jam yang lalu
Infografis
Hapus Segera! Empat...
Hapus Segera! Empat Aplikasi Ini Bisa Mencuri Uang Anda
Copyright ©2025 SINDOnews.com All Rights Reserved