Tidak Ada Jenazah Utuh dan Berbau Harum

Jum'at, 09 Januari 2015 - 18:30 WIB
Tidak Ada Jenazah Utuh dan Berbau Harum
Tidak Ada Jenazah Utuh dan Berbau Harum
A A A
SURABAYA - Santernya kabar menyebutkan bahwa salah satu jenazah yang baru dikirim ke Rumah Sakit (RS) Bhayangkara, Surabaya, dari Pangkalan Bun, Kamis (8/1/2015) malam, masih utuh dan berbau harum hanya isu belaka.

Sebab, jenazah yang diterima RS Bhayangkara tadi malam sebenarnya sudah tidak lagi utuh.

Begitu dengan baunya, juga tidak ada yang berbau harum. Melainkan berbau seperti jenazah pada umum yang telah ditemukan sebelum.

“Jadi tidak benar kalau jenazah yang dikirim tadi malam kesini kondisinya utuh. Dan tidak ada bau harum pada jenazah tersebut,” ungkap Tim Inafis Polrestabes Surabaya yang diperbantukan pada DVI Polri untuk identifikasi jenazah korban pesawat AirAsia, Aiptu Puji, Jumat (9/1/2015).

Puji menjelaskan, tim inafis yang melakukan pemeriksaan sidik jari terhadap jenazah tidak mencium bau harum. Tetapi, baunya seperti jenazah lain yang sudah diidentifikasi sebelumnya.

“Mungkin saat dievakuasi di Pangkalan Bun disemprot dengan minyak wangi, sehingga tercium bau wangi. Kapan majunya negara ini jika masih percaya dengan hal-hal seperti ini,” ucapnya.

Sementara itu, Kabid Dokkes Polda Jatim, Kombes Pol Budiyono, menyatakan jenazah masih dalam kondisi utuh bisa saja terjadi.

Alasan pertama mungkin yang bersangkutan bisa bertahan hidup selama ini dan baru meninggal.

“Kemungkinan kedua, laut ini kan luas barang kali merupakan korban lain, bukan penumpang pesawat AirAsia. Jika korban lain, maka tidak termasuk dalam kasus ini,” pungkas Budiyono.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8312 seconds (0.1#10.140)