Pesawat Hilang, Warna Logo Twitter AirAsia Berubah Kelabu

Minggu, 28 Desember 2014 - 14:49 WIB
Pesawat Hilang, Warna Logo Twitter AirAsia Berubah Kelabu
Pesawat Hilang, Warna Logo Twitter AirAsia Berubah Kelabu
A A A
JAKARTA - Logo profil Pesawat AirAsia berubah menjadi warna abu-abu kelabu di akun media sosial Twitter dan Facebook, setelah salah satu pesawat penerbangan mereka dengan nomor QZ-8501 hilang kontak, pagi tadi.

Hal ini berbeda dengan warna logo kebesaran mereka yang biasa didominasi dengan warna merah melingkar di antara tulisan Air Asia seperti yang terlihat di website resmi mereka di www.airasia.com

Melalui akun facebook nya, Air Asia juga sempat merilis informasi mengenai kabar hilang kontaknya pesawat dengan jenis A320-200 tersebut.

"AirAsia Indonesia dengan menyesal mengkonfirmasi bahwa pesawat dengan nomor QZ8501 tujuan Surabaya menuju Singapura kehilangan kontak dengan Air Traffic Control pukul 07.24, pagi ini," tulis akun tersebut, Minggu (28/12/2014).

Seperti diberitakan sebelumnya, Badan Search and Rescue Nasional (Basarnas) melalui akun twitter-nya @SAR_Nasional melaporkan pesawat Air Asia nomor penerbangan QZ8501 hilang kontak sejak pukul 06.17 WIB.

Namun ditegaskan pula oleh mereka, bahwa pesawat tidak bisa dipastikan terjatuh. "Sampai saat ini status pesawat AirAsia rute Sby-Singmsh lost contact bukan jatuh," tulisnya.
(maf)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5547 seconds (0.1#10.140)