Mendagri Apresiasi Anugerah Kepala Daerah Inovatif

Jum'at, 12 Desember 2014 - 02:21 WIB
Mendagri Apresiasi Anugerah...
Mendagri Apresiasi Anugerah Kepala Daerah Inovatif
A A A
SOLO - Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo mengapresiasi penghargaan yang diberikan Koran Sindo terhadap 19 kepala daerah.

Penghargaan berupa anugerah Kepala Daerah Inovatif 2014 itu dinilai Mendagri bisa merangsang kepala daerah untuk mencetak prestasi. (Baca: Indonesia Butuh Banyak Kepala Daerah Inovatif)

“Koran Sindo telah menyoroti pembangunan-pembangunan ini,” ujar Tjahjo dalam acara penganugerahan 19 kepala daerah inovatif 2014 oleh Koran Sindo di Hotel Lor In Solo, Jawa Tengah, Kamis 11 Desember 2014 malam.

Tjahjo mengungkapkan, masih banyak persoalan yang perlu dipecahkan bersama terhadap pemerintah daerah.

Dia mengatakan, pemekaran daerah sebenarnya memiliki tujuan untuk menyejahteraan masyarakat, meningkatkan pemerataan pembangunan, dan meningkatan pendapatan asli daerah (PAD).

“Namun 60% dari total pemekaran yang ada belum mampu memenuhi tiga hal tadi, bahkan masih menjadi beban pemerintah pusat, ini saya kira yang perlu dievaluasi, ” katanya.
(dam)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1095 seconds (0.1#10.24)