Curi Ikan di Indonesia, 3 Kapal Vietnam Ditenggelamkan
A
A
A
RIAU - Kapal TNI AL berhasil menangkap tiga kapal nelayan asing berbendera Vietnam, di Parairan Tarempa, Kabupaten Kepulauan Anambas.
Informasi yang dihimpun wartawan, hari ini tiga kapal pencuri ikan yang diamankan oleh KRI Imam Bonjol itu ditenggelamkan.
Sedangkan sebanyak delapan orang yang terdiri dari nahkoda dan Anak Buah Kapal (ABK) diintrogasi pihak TNI AL.
"Hari ini kapal pencuri ikan itu ditenggelamkan. Lokasi pencurian itu perbatasan dengan Vietnam," kata Joko, salah satu warga di sana, Jumat (5/12/2014).
Penangkapan kapal Vietnam itu dilakukan oleh sebanyak empat kapal KRI. Selain itu juga oleh kapal Kementerian Kelautan.
Informasi yang dihimpun wartawan, hari ini tiga kapal pencuri ikan yang diamankan oleh KRI Imam Bonjol itu ditenggelamkan.
Sedangkan sebanyak delapan orang yang terdiri dari nahkoda dan Anak Buah Kapal (ABK) diintrogasi pihak TNI AL.
"Hari ini kapal pencuri ikan itu ditenggelamkan. Lokasi pencurian itu perbatasan dengan Vietnam," kata Joko, salah satu warga di sana, Jumat (5/12/2014).
Penangkapan kapal Vietnam itu dilakukan oleh sebanyak empat kapal KRI. Selain itu juga oleh kapal Kementerian Kelautan.
(san)