PBR Tuntut Kompensasi dari Persib

Rabu, 03 Desember 2014 - 10:17 WIB
PBR Tuntut Kompensasi dari Persib
PBR Tuntut Kompensasi dari Persib
A A A
BANDUNG - Pelita Bandung Raya (PBR) tak mau begitu saja melepas Dias Angga Putra ke Persib Bandung.

Manajemen The Boys Are Back dengan tegas menyatakan, tak ada transfer gratis untuk Dias yang di atas kertas masih terikat kontrak hingga 2015. Entah kecewa atau mengintip kesempatan emas di balik niat Persib, manajemen PBR mematok harga tinggi kepada Persib sebagai biaya kompensasi kepindahan eks pemain Persib U-21 tersebut.

“Karena Dias masih terikat kontrak dengan kita (PBR) sampai musim depan, tentu ada biaya transfer. Nilai yang kami minta pastinya mahal. Saya tidak tahu apakah Persib bersedia atau tidak,” tegas Manajer PBR Rawindra Ditya, kemarin.

Dias, lanjut Windra termasuk salah satu pemain yang dipertahankan dan diproyeksikan jadi bagian utama tim musim depan. Karena itu, kata dia jika menginginkan Dias maka Persib harus dapat menggelontorkan dana cukup besar sesuai yang diinginkan manajemen PBR. “Dia memiliki kualitas, masih muda dan punya prospek dengan PBR di masa datang. Jadi, kami pasti akan mempertahankannya,” tutupnya.

Seperti diberitakan sebelumnya, Dias sudah melakukan pertemuan dengan manajemen Persib di Graha Persib, Jalan Sulanjana, Kota Bandung, Jumat (28/11). Bahkan, Dias menyatakan, negosiasi berjalan lancar dan dia setuju dengan nilai kontrak yang diajukan Maung Bandung.

Pelatih Djadjang Nurdjaman mengungkapkan, ketertarikannya terhadap Dias lantaran pemain yang kerap bermain di posisi full back kiri itu memiliki kualitas yang mumpuni dan karakter permainannya sangat cocok dengan skema yang selama ini dikembangkan Djanur.

Tak hanya itu, Dias juga rencananya akan dipasang sebagai pemain pelapis Supardi di bek sayap kanan dan Tony Sucipto di bek sayap kiri.

Muhammad Ginanjar
(ftr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7395 seconds (0.1#10.140)