Aspeknas Harus Dukung Pembangunan

Senin, 01 Desember 2014 - 12:15 WIB
Aspeknas Harus Dukung...
Aspeknas Harus Dukung Pembangunan
A A A
MEDAN - Wali Kota Medan Dzulmi Eldin mengajak Asosiasi Pelaksana Konstruksi Nasional (Aspeknas) Kota Medan terus mendukung Pemko Medan dalam menyukseskan pembangunan di Kota Medan.

Apalagi, tahun 2015 merupakan tahun penting bagi Indonesia dalam menghadapi persaingan global. Di samping itu, Kota Medan merupakan pintu gerbang bagian barat Indonesia sehingga harus semakin bersiap menghadapinya.

Ajakan ini disampaikan Wali Kota ketika menghadiri acara pelantikan pengurus Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Aspeknas Kota Medan periode 2014–2019 di Grand Aston Hotel Medan, Sabtu (29/11). Dalam pelantikan itu, Gerald P Siahaan dipercaya sebagai Ketua DPC Aspeknas Kota Medan. Sedangkan, H Osa Iskandar Siregar sebagai sekretaris dan Ade Sandrawati Purba menjadi bendahara.

Eldin menjelaskan, Kota Medan merupakan salah satu kota metropolitan dan kota ketiga terbesar di Indonesia yang mendukung Masterplan Percepatan dan Perluasan Pembangunan Indonesia (MP3EI) sebagai program percepatan pembangunan nasional. Wali Kota mengajak Aspeknas berperan guna menyukseskan pembangunan dalam bingkai MP3EI.

Eldin mengingatkan, peluang usaha itu harus direbut secara profesional dan tidak boleh mengedepankan kepentingan pribadi maupun kelompok. “Apalagi kalau sampai melakukan penyimpangan dengan cara-cara yang mendekati praktik KKN. Sebab, persaingan ke depan bukan lagi sebatas pengusaha lokal, regional, dan nasional, melainkan pengusaha dari luar negeri,” kata Eldin.

Menurut mantan Sekda Kota Medan ini, meskipun Aspeknas baru terbentuk, orangorang yang duduk di dalamnya sudah berpengalaman dan berkualitas. Mereka memiliki program kerja cukup baik dalam rangka membangun konstruksi di Kota Medan. “Untuk itu, melalui pengalaman dan kualitas yang mereka miliki, Kita berharap Aspeknas mendukung pembangunan di Kota Medan yang kita cintai ini,” bebernya.

Selain Eldin, pelantikan ini turut dihadiri Ketua DPD Aspeknas Sumut Tahan Manahan Panggabean, anggota Komisi D DPRD Sumut Nezar Dzuli, Ketua Komisi B DPRD Medan Irsal Fikri, Ketua Satgas IPK Sumut Edwin Ginting, Ketua Lembaga Pengembangan Jaza Konstruksi Sumut Muniarti Pasaribu, Ketua Pimpinan Daerah Komisi Pengawasan Persaingan Usaha Kota Medan Hakim Pasaribu, serta seluruh pengurus DPC Aspeknas Kota Medan periode 2014–2019 dan undangan lainnya.

Pelantikan pengurus DPC Aspeknas Kota Medan ini dilakukan Ketua DPD Aspeknas Sumut Tahan Manahan Panggabean. Tahan berpesan agar kepengurusan yang baru melaksanakan konsolidasi dan mendorong anggota untuk meningkatkan kompetensi.

Sebab, banyak pengusaha lain juga bergerak di bidang sama. Selain itu, agar kompetensi, profesional, serta karakter pengurus dan seluruh anggota Aspeknas harus diubah guna menyikapi persaingan yang ada. Ketua DPC Aspeknas Kota Medan Gerald P Siahaan mengatakan, selama ini Aspeknas selalu bermitra dengan BUMN, PTPN, Pelindo, PGN, BUMD, dan PDAM.

Ke depan, Gerald berharap Wali Kota dapat mengajak Aspeknas berperan aktif dalam mendukung percepatan pembangunan guna menjadikan Medan sebagai kota metropolitan, terutama dalam menghadapi Masyarakat Ekonomi ASEAN 2015.

Lia Anggia Nasution
(ftr)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.0214 seconds (0.1#10.140)