Hutan di Gunung Cupu Terbakar
A
A
A
PURWAKARTA - Belasan hektare kebun dan hutan di Gunung Cupu, Kecamatan Plered, Kabupaten Purwakarta, terbakar hebat. Hingga kini api semakin membesar dan akan merembet ke permukiman warga.
Belum diketahui pasti dari mana api di hutan Gunung Cupu itu berasal. Namun, warga menduga ada unsur kesengajaan. Api hingga kini terus berkobar dan merembet membakar pepohonan. Sejumlah mobil pemadam kebakaran sudah bersiap-siap mengadang api di sekitar permukiman penduduk.
"Kebakaran tersebut sudah terjadi sekitar pukul 15.00 WIB sore, sebelum akhirnya meluas sampai malam ini," ungkap Dede (30), warga setempat kepada KORAN SINDO, Jumat (26/9/2014).
Dari pantauan di lapangan, warga yang mulai waswas melihat api di gunung terus merembet, sebagian sudah keluar dari rumahnya. Bahkan sebagian dari mereka ada yang hendak membereskan barang-barang.
Kebakaran hutan ini juga menjadi tontonan gratis beberapa warga sengaja datang dari desa lain untuk menyaksikan api yang membakar hutan di atas Gunung Cupu itu.
Belum diketahui pasti dari mana api di hutan Gunung Cupu itu berasal. Namun, warga menduga ada unsur kesengajaan. Api hingga kini terus berkobar dan merembet membakar pepohonan. Sejumlah mobil pemadam kebakaran sudah bersiap-siap mengadang api di sekitar permukiman penduduk.
"Kebakaran tersebut sudah terjadi sekitar pukul 15.00 WIB sore, sebelum akhirnya meluas sampai malam ini," ungkap Dede (30), warga setempat kepada KORAN SINDO, Jumat (26/9/2014).
Dari pantauan di lapangan, warga yang mulai waswas melihat api di gunung terus merembet, sebagian sudah keluar dari rumahnya. Bahkan sebagian dari mereka ada yang hendak membereskan barang-barang.
Kebakaran hutan ini juga menjadi tontonan gratis beberapa warga sengaja datang dari desa lain untuk menyaksikan api yang membakar hutan di atas Gunung Cupu itu.
(zik)