Temukan Potongan Tubuh, Posko Ante Mortem Dibuka

Jum'at, 19 September 2014 - 14:55 WIB
Temukan Potongan Tubuh,...
Temukan Potongan Tubuh, Posko Ante Mortem Dibuka
A A A
SEMARANG - Jajaran Polda Jawa Tengah membuka Posko Ante Mortem terkait penemuan sejumlah potongan tubuh dan tulang belulang di parit penampungan air RT2/RW4, Kelurahan Trimulyo, Kecamatan Genuk, Kota Semarang.

Sejumlah potongan tubuh yang ditemukan warga itu diantaranya telapak kaki, potongan kaki, pinggang, pinggul dan beberapa potongan – potongan kecil.

Sedangkan tulang manusia yang ditemukan di antaranya potongan tulang kering kaki, lengan, potongan tulang belakang dan tulang rusuk.

Kapolsek Genuk AKP Ifan Taufik, mengatakan pihaknya berkoordinasi dengan RS Bhayangkara membuka Posko Ante Mortem, jika masyarakat merasa kehilangan anggota keluarganya bisa melapor polisi. "Posko itu akan kami koordinasikan dengan RS Bhayangkara," kata Ifan.

Joni, warga setempat, mengatakan sejauh ini belum ada warga yang merasa kehilangan anggota keluarganya. "Sudah diumumkan di masjid, tentang penemuan potongan tubuh ini," ujarnya.
(sms)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.5868 seconds (0.1#10.24)