Lawan Perampok, Kepala Norma Dibacok

Rabu, 10 September 2014 - 20:28 WIB
Lawan Perampok, Kepala Norma Dibacok
Lawan Perampok, Kepala Norma Dibacok
A A A
BANTUL - Seorang pengendara roda dua Norma Widyatno (30), warga Banyon Pendowoharjo, Sewon, Bantul, dibacok empat orang tak dikenal. Akibat aksi itu, korban mengalami luka di kepala, dan memar di bagian dagu.

"Peristiwanya terjadi Selasa 9 September 2014 malam. Saat itu, saya bermaksud menemui juragannya saya, di Jalan Solo, dekat Bandara Adisutjipto, Sleman. Agar cepat sampai, saya mengambil Jalur Ringroad Selatan," kata Norma, Rabu (10/9/2014).

Saat itu, Norma melaju kencang dari arah barat ke timur. Selepas perempatan Terminal Giwangan, sepeda motor Satria FU-nya langsung tancap gas, sehingga rombongan pengendara lain tertinggal.

Seingatnya, hanya ada dua sepeda motor yang hampir beriringan melaju bersama dirinya. Ketika jalan menikung, mendadak dari sisi kanan dua orang berboncengan motor langsung memukul lengannya dengan ruyung.

Meski kaget dan merasakan sakit, namun dirinya terus berusaha melaju. "Tetapi saya tak kuat akhirnya berhenti. Eh belum sempat mesin mati, pelaku kembali mukul dan berusaha merebut kunci," ceritanya.

Karena takut motornya dirampas, dia lantas berusaha melawan membabi buta. Meski sebenarnya saat itu jalanan ramai, namun karena dia melaju cukup kencang, maka motor-motor lain yang bersamaan lepas dari Perempatan Giwangan, jauh tertinggal di belakang. Sehingga tidak banyak yang tahu saat kejadian berlangsung.

Dalam perkelahian itu korban menghajar salah satu pelaku hingga babak belur. Namun kawanan penjahat melumpuhkan Norma dengan menebaskan senjata tajam ke kepalanya.

"Saat berkelahi itu saya dengar 'dijikok bondhone wae, wonge ora dipateni' (Diambil harta bendanya saja, orangnya tidak usah dibunuh)," terang Norma menirukan pelaku.

Berdasarkan penglihatan korban, pelaku berjumlah empat orang, mengendarai motor jenis matic warna putih. Kini, korban sudah berada di Rumah Sakit PKU Muhammadiyah Bantul.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.4209 seconds (0.1#10.140)