Tawuran Pelajar di Padang, 1 Orang Kritis

Kamis, 07 Agustus 2014 - 10:19 WIB
Tawuran Pelajar di Padang, 1 Orang Kritis
Tawuran Pelajar di Padang, 1 Orang Kritis
A A A
PADANG - Tawuran pelajar pecah di Kota Padang. Satu orang pelajar SMA PGRI 6, di belakang tangsi Kota Padang menderita kritis, akibat terkena lemparan batu, di bagian kepalanya. Kini, korban telah dilarikan ke rumah sakit.

Tawuran pecah usai siswa SMA PGRI 6 menggelar Masa Orientasi Siswa (MOS) di sekolahnya. Tiba-tiba, sekolah ini didatangi dan diserang pelajar yang berasal dari tiga sekolah yang berbeda, yakni SMA Kosgoro, SMA Tamansiswa, dan SMA Muhammadiyah.

Korban luka dalam peristiwa ini berjumlah dua orang, dari siswa SMA PGRI 6. Seorang di antaranya bernama Wildan. Siswa kelas dua ini mengalami kritis dan telah dilaerikan ke Rumah Sakit Selaguri Kota Padang.

Sedang seorang pelajar luka lainnya, hanya mengalami luka ringan. Tidak terima dengan perlakuan para pelajar penyerang, keluarga korban berencana menuntut para siswa yang terlibat tawuran ke jalur hukum.

Satu pleton petugas kepolisian dari Polresta Padang terpaksa diturunkan ke lokasi tawuran. Saat polisi datang, puluhan siswa penyerang langsung kabur dan membubaran diri.

Sejumlah taman kota yang sering dijadikan sebagai arena tawuran oleh para siswa bandel ini pun diswiping oleh petugas. Aksi ini bukan yang pertama di Kota Padang. Sebelumnya, para pelajar juga sudah terlibat tawuran.

Untuk mencegah terjadinya korban jiwa, Pemerintah Kota (Pemkot) Padang, berserta pihak sekolah telah mengeluarkan aturan tegas pemberhentian siswa yang terlibat tawuran, dan tidak memperbolehkan lagi sekolah di wilayah Sumatera Barat.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 7.3953 seconds (0.1#10.140)
pixels