Pedagang Keluhkan Uang Retribusi Petugas Pasar

Rabu, 21 Mei 2014 - 15:10 WIB
Pedagang Keluhkan Uang...
Pedagang Keluhkan Uang Retribusi Petugas Pasar
A A A
KUBU RAYA - Puluhan pedagang kios dan lapak di Pasar Melati, Desa Parit Baru, Kabupaten Kubu Raya, mengeluhkan penarikan uang retribusi yang dilakukan oleh petugas pasar. Karena uang yang ditarik setiap harinya itu tidak jelas peruntukannya.

Fahrul, salah seorang pemilik kios, mengatakan, penarikan uang retribusi ini dilakukan setiap harinya, dan uang yang ditarik itu bervariasi, untuk pemilik kios itu sebesar Rp2.000.

Sedangkan untuk pemilik lapak ditarik sebesar Rp1.500, dan menurut petugas retribusi uang itu diperuntukkan untuk biaya listrik dan kebersihan, namun kenyataannya sampai saat ini, kondisi pasar malah kotor dan terkesan tidak terawat.

“Kami cuma mempertanyakan uang retribusi yang ditarik, karena uang yang ditarik itu tidak jelas peruntukkannya untuk para pedangang yang ada di sini,”jelas Fahrul, Rabu (21/5/2014).

Sementara itu Kepala Desa Sungai Raya, Regula Budiati mengatakan, uang retribusi terhadap para pedagang di Pasar Melati itu memang ada, namun untuk kejelasan uang retribusi yang ditarik oleh petugas itu pihaknya tidak mengetahuinya.

“Penarikan uang retribusi itu sudah disepakati oleh pedagang pasar dan juga pihak desa. Namun untuk kejelasan yang dikeluhkan oleh para pedagang, saya tidak mengetahuinya, semuanya kan sudah kita atur semaksimal mungkin,” timpal Kades Sungai Raya.
(sms)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.2660 seconds (0.1#10.140)