Kronologi penembakan anggota Paskhas TNI AU

Minggu, 27 April 2014 - 12:36 WIB
Kronologi penembakan...
Kronologi penembakan anggota Paskhas TNI AU
A A A
Sindonews.com - Seorang anggota TNI AU dari Bataliyon Ko Sarotama 468 Paskhas asal Jawa (Cirebon) Pratu Wardeni menjadi korban penembakan, di pasar malam, tempat perjudian bola guling, Jalan Bosnik Raya Biak Numfor, Papua.

Berdasarkan data yang terhimpun di lapangan, begini kronologi penembakan tersebut:

Pukul 03.15 WIT telah terjadi keributan dan terdengar tiga kali suara tembakan.

Pukul 03.50 WIT anggota Tim Intel Korem mendapatkan informasi dari masyarakat dan segera menuju ke Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan menghubungi Comunity Satuan Samping.

Pukul 05.00 WIT salah satu anggota POM AU tiba di TKP dan membuka dompet korban untuk mencari identitasnya.

Pukul 05.35 WIT telah ditemukan satu proyektil pistol jat revolver kaliber 9 mm yang menyangkut di salah satu stand milik Baba.

Pukul 05.50 WIT anggota Tim Identifikasi POM AU melaksanakan olah TKP. Jenis proyektil yang ditemukan di TKP jenis pistol jat relfover kaliber 9 mm.

Korban menggunakan motor SupraX Nopol DS 3680 CB.

Pukul 06.00 WIT Kapolres Besrta Tim Forensik Polres Biak Numfor tiba di TKP untuk melakukan olah identifikasi.

Pukul 06.25 WIT korban dibawa ke RSUD dengan menggunakan Ambulans TNI AU untuk divisum.

Pukul 06.30 WIT jenazah tiba di kamar mayat RSUD Kabupaten Binum untuk divisum.

Pukul 06.32 WIT kendaraan korban Pratu Wardeni Regu 1 Batalyon Komando 468/sarotama Paskhas dibawa ke Mapolres Biak Numfor dengan menggunakan mobil Halux DS 8038 C.

Pukul 06.35 WIT Dandim 1708/BN (Letkol Inf Ruddy Trenggono) tiba di kamar mayat RSUD Kab Binum untuk melihat korban.

Pukul 06.40 WIT Danyon Paskas 468/sarotama (Letkol Psk Nana Setiawan) tiba di kamar mayat RSUD Kabupaten Binum.
(san)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.1585 seconds (0.1#10.140)