Pemandangan unik, Risma berlari terobos wartawan

Jum'at, 21 Februari 2014 - 18:54 WIB
Pemandangan unik, Risma...
Pemandangan unik, Risma berlari terobos wartawan
A A A
Sindonews.com - Wali Kota Surabaya Tri Rismaharini memilih menghindar dari wartawan ketika ditanya seputar persoalannya dengan Wakil Wali Kota Surabaya Wisnu Sakti Buana.

Bahkan, orang nomor satu di Kota Surabaya ini langsung 'ngacir' meninggalkan sejumlah wartawan yang sudah menunggunya saat mengikuti Paripurna DPRD Kota Surabaya.

Sejak rapat paripurna digelar, sejumlah wartawan baik dari media cetak, online dan televisi sudah nampak berada di lantai tiga gedung wakil rakyat itu. Semula, Risma melayani pertanyaan wartawan terkait kedatangannya ke Mapolda Jatim pada Jumat (21/2/2014) pagi tadi.

Risma menjelaskan, kedatangnnya ke Mapolda Jatim adalah terkait pembangunan Frontage Road di Jalan Ahmad Yani. Menurutnya, lahan yang dilintasi tersebut adalah milik Polda Jatim.

"Jadi saya harus membicarakannya dengan pihak Polda. Tadi disarankan untuk mendatangi Mabes Polri, karena itu prosedurnya," kata Risma.

Namun ketika sejumlah wartawan menanyakan terkait polemik pemilihan Wakil Wali Kota Surabaya, mantan Kepala Bappeko Pemkot Surabaya ini langsung 'ngacir'. Perempuan berjilbab ini lari menerobos barisan wartawan yang mewawancarainya.

Risma langsung berlari menuju lift dan turun ke bawah menuju mobilnya yang sudah terparkir di halaman gedung. Kontan, sejumlah wartawan kaget melihat pemandangan yang tidak biasa itu.

"Lah iya kok enggak biasanya seperti itu. Saya sempat kaget juga ketika Bu Risma langsung menerobos barisan teman-teman ini," celetuk Faisal salah seorang wartawan Online di lokasi.

Baca:
Risma mengadu ke DPR, ini komentar Soekarwo
Risma jadi korban dinamika politik PDIP
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.8926 seconds (0.1#10.140)