Tersambar petir, rumah warga di Klaten hancur

Minggu, 02 Februari 2014 - 14:59 WIB
Tersambar petir, rumah warga di Klaten hancur
Tersambar petir, rumah warga di Klaten hancur
A A A
Sindonews.com - Nasib nahas menimpa Giarso, warga Dukuh Sawit Desa Kurung Kecamatan Ceper. Pasalnya, rumah miliknya hancur setelah disambar petir saat hujan mengguyur kawasan tersebut.

Keterangan yang dihimpun SINDO dari berbagai sumber menyebutkan, kejadian tersebut terjadi saat hujan mulai mengguyur, Sabtu petang. Tak lama kemudian, beberapa kilat menyambar bersahutan di atas pemukiman penduduk dukuh hingga akhirnya mengenai atap rumah milik Giarso.

Atap yang hanya terdiri dari genting tanah dan kayu yang sudah lapuk langsung hancur berantakan hingga roboh. Beruntung saat kejadian tersebut sang pemilik rumah berhasil menyelamatkan diri, sehingga tidak menimbulkan korban jiwa.

Giarso yang dimintai keterangan menyebutkan saat suara petir dan gemuruh terjadi, saat dia bersama anak-anaknya sedang beristirahat di dalam rumah.

“Begitu suara keras petir terdengar, saya langsung keluar rumah bersama istri dan anak-anak saya. Kalau tidak kami sudah celaka,” ucapnya, Minggu (2/2/2014).

Kini, dia mengaku tak lagi memiliki tempat tinggal. Rumah satu-satunya itu telah hancur setelah disambar kilatan petir. Saat ini, dia bersama keluarganya untuk sementara waktu tinggal di rumah kerabatnya sambil mengumpulkan uang membangun rumahnya lagi.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 2.0955 seconds (0.1#10.140)