Gubernur Jatim pantau evakuasi korban longsor

Selasa, 28 Januari 2014 - 19:36 WIB
Gubernur Jatim pantau...
Gubernur Jatim pantau evakuasi korban longsor
A A A
Sindonews.com - Gubernur Jawa Timur Soekarwo mendatangi lokasi longsor di Dusun Kopen, Desa Ngrimbi, Kecamatan Bareng, Jombang. Setibanya di lokasi, Pakde Karwo, panggilan akrab Soekarwo, langsung melihat proses pencarian korban.

"Nanti Pak Bupati (Bupati Jombang) akan menginventarisir dan Pemprov Jatim akan mensupport," kata Pakde Karwo di lokasi, Selasa (28/1/2014).

Ditambahkan dia, ketika terjadi bencana, seluruh belanja kebutuhan para korban harus diprioritaskan. Sementara, terlihat relokasi warga yang lain, pihaknya masih menunggu keputusan ahli geologi dan Pemkab Jombang.

Menurutnya, relokasi warga tidak mudah, karena sudah menyangkut kultur masyarakat yang ada. "Kita tanya dulu masyarakat. Termasuk juga pertimbangan ahli geologi. Prinsipnya kita dulukan dulu penanganan ini," sambungnya.

Lebih jauh, mantan Sekdaprov Jatim ini menjelaskan, hingga saat ini terdapat 6 wilayah di Jawa Timur yang rawan longsor. Beberapa wilayah itu berada di pegunungan dan struktur tanahnya memiliki kadar air yang cukup tinggi dan minim resapan.

"Saya enggak hafal secara rinci wilayahnya, tapi yang jelas berada di Kawasan Trenggalek, di akses masuk ke Kabupaten Pacitan dan kawasan Malang. Topografinya berada di kawasan pegunungan," terangnya.

Untuk mencegah jatuhnya korban jiwa lagi, Pemprov Jatim akan melakukan sejumlah langkah antisipasi. Di antaranya memberikan peringatan kepada sejumlah warga di lokasi rawan ketika terjadi hujan deras.

"Termasuk meminta kepada masyarakat untuk melakukan penanaman pohon-pohon yang memiliki akar tunjang. Tanahnya itu ketika terkena hujan deras gampang tergerus," tandasnya.
(san)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.3977 seconds (0.1#10.24)