Jalan ambles, contra flow diberlakukan di Purbaleunyi
A
A
A
Sindonews.com - Jasa Marga memberlakukan sistem contra flow atau dua arah dalam satu jalur di Tol Cipularang KM 70 hingga KM 72. Hal itu dilakukan sebagai solusi akibat amblesnya ruas jalan Tol Purbaleunyi KM 72, Desa Cigelam, Kecamatan Babakancikao, Purwakarta.
"Antara KM 70-72 diberlakukan contra flow khusus untuk kendaraan kecil," kata Engkus, staf PJR Purbaleunyi, saat dihubungi, Sabtu (25/1/2014).
Menurutnya, contra flow diberlakukan agar kendaraan dari arah Jakarta menuju Bandung tidak terganggu. Kondisi itu berbeda dengan kemarin siang, semua kendaraan dari Jakarta dialihkan keluar dari pintu Tol Cikopo dan masuk ke pintu Tol Sadang jika ingin ke Bandung.
Engkus mengatakan, contra flow diberlakukan sejak pukul 22.00 WIB, Jumat 23 Januari 2014. Tapi khusus kendaraan besar tidak bisa melintas ke lokasi. Kendaraan besar tetap dialihkan keluar dari pintu Tol Cikopo. Itu dilakukan karena kendaraan berat dikhawatirkan akan membuat ruas jalan kembali ambles.
"Saat ini proses perbaikan (ruas jalan) yang ambles masih dalam perbaikan," jelasnya.
Baca:
Cipularang ambles 20 meter, kendaraan ke Bandung dialihkan
"Antara KM 70-72 diberlakukan contra flow khusus untuk kendaraan kecil," kata Engkus, staf PJR Purbaleunyi, saat dihubungi, Sabtu (25/1/2014).
Menurutnya, contra flow diberlakukan agar kendaraan dari arah Jakarta menuju Bandung tidak terganggu. Kondisi itu berbeda dengan kemarin siang, semua kendaraan dari Jakarta dialihkan keluar dari pintu Tol Cikopo dan masuk ke pintu Tol Sadang jika ingin ke Bandung.
Engkus mengatakan, contra flow diberlakukan sejak pukul 22.00 WIB, Jumat 23 Januari 2014. Tapi khusus kendaraan besar tidak bisa melintas ke lokasi. Kendaraan besar tetap dialihkan keluar dari pintu Tol Cikopo. Itu dilakukan karena kendaraan berat dikhawatirkan akan membuat ruas jalan kembali ambles.
"Saat ini proses perbaikan (ruas jalan) yang ambles masih dalam perbaikan," jelasnya.
Baca:
Cipularang ambles 20 meter, kendaraan ke Bandung dialihkan
(rsa)