108 warga DIY terserang demam berdarah

Senin, 09 Desember 2013 - 16:35 WIB
108 warga DIY terserang...
108 warga DIY terserang demam berdarah
A A A
Sindonews.com - Sepanjang November 2013, sebanyak 108 warga DIY terjangkit malaria. Namun begitu, tidak ada kasus kematian yang disebabkan oleh gigitan nyamuk anopheles tersebut. Semua korban bisa disembuhkan.

Bidang Pencegahan dan Penanggulangan Masalah Kesehatan Dinas Kesehatan DIY Daryanto Chadorie mengatakan, kasus malaria di DIY pada 2013 mengalami penurunan dibanding 2012 lalu.

"Kasus malaria di tahun 2013 sebanyak 108 kasus dan tidak ada yang meninggal. Sedangkan di tahun 2012, sebanyak 214 kasus," katanya, kepada wartawan, Senin (10/12/2013).

Menurut dia, kasus malaria di DIY tertinggi berasal dari Kecamatan Kokap, Kabupaten Kulonprogo. "Kasus malaria tertinggi di Kokap, Kulonprogo. Daerah ini berbatasan langsung dengan kabupaten lain di Jawa Tengah, yakni Purworejo dan Magelang," katanya.

Menurut Daryanto, meski kasus malaria di DIY mengalami penurunan, Pemda DIY tetap waspada terhadap malaria. Kewaspadaan itu misalnya dilakukan dengan menggandeng Provinsi Jateng dalam pengendalian terpadu.

"Apalagi dua kabupaten di Jawa Tegah yang berbatasan dengan DIY (Purworejo dan Magelang) terus meningkat," jelasnya.

Dia mengatakan, pencegahan agar kasus malaria di DIY tidak meningkat, salah satu dengan melakukan pengendalian malaria terpadu yang difasilitasi Pemda DIY. "Pertemuan akan dilakukan 16 Desember nanti di Borobudur," imbuhnya.
(san)
Copyright © 2025 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.7556 seconds (0.1#10.24)