Korban kebakaran SPBU Deli Serdang masih dirawat

Senin, 18 November 2013 - 14:39 WIB
Korban kebakaran SPBU Deli Serdang masih dirawat
Korban kebakaran SPBU Deli Serdang masih dirawat
A A A
Sindonews.com - Korban kebakaran mesin pompa Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum (SPBU) yang berada di jalan lingkar Binjai Tandem, Kecamatan Sunggal, Deli Serdang Jumat lalu masih mendapat perawatan di Rumah Sakit Umum (RSU) Latersia.

Zaidun Saleh, warga Kabupaten Langkat itu mengalami luka bakar di bagian lengan kiri, pinggang dan kaki.

"Zaidun mengalami luka bakar 13 persen di tubuhnya. Hingga kini beliau masih harus mendapatkan perawatan intensif," tegas seorang dokter rumah sakit, Senin (18/11/2013).

Diketahui, kebakaran SPBU itu terjadi lantaran mesin pompa SPBU bernomor 14203118 itu meledak dan terbakar. Beruntung api bisa cepat dipadamkan sehingga tidak menjalar ke bangunan dan mesin pompa lainnya.

Selain menghanguskan sebuah mesin pompa milik SPBU, kebakaran juga menghanguskan satu unit mobil pikap dengan nomor polisi BK 8310 PI yang pada saat kejadian sedang mengisi bensin.

"Pada saat itu mobil mereka sedang mengisi bensin. Tidak diketahui darimana asalnya, api tiba-tiba membesar dari sebelah kanan mobil," ujar seorang saksi yang juga menjadi korban kebakaran tersebut, Usman.

Kerugian akibat peristiwa kebakaran ini ditaksir mencapai puluhan juta rupiah. Aparat Polsek Medan Sunggal hingga kini masih menyelidiki penyebab pasti kebakaran tersebut.
(rsa)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 1.5897 seconds (0.1#10.140)