Belasan siswa SMP Muha kesurupan usai upacara

Senin, 11 November 2013 - 16:41 WIB
Belasan siswa SMP Muha...
Belasan siswa SMP Muha kesurupan usai upacara
A A A
Sindonews.com – Belasan siswa SMP Muhammadiyah Mungkid, Kabupaten Magelang kesurupan usai mengikuti upacara bendera di Lapangan sekolah setempat.

Peristiwa tersebut memaksa pihak sekolahan untuk memberhentikan aktivitas belajar mengajar dan memulangkan semua siswa lebih awal.

Salah seoarng siswa kelas IX C, M Nur Huda menceritakan, peristiwa tersebut bermula saat para siswa kembali ke dalam kelas usai mengikuti upacara bendera sekira pukul 07.30 WIB.

Siswi bernama Ervita, kelas IX C tiba-tiba pingsan. Selang beberapa waktu, Ervita menjerit tanpa sebab.

“Terjadi setelah upacara bendera. Setelah itu, sejumlah siswa lain juga kesurupan dan teriak-teriak,” katanya, Senin (11/11/2013).

Peristiwa kesurupan itu membuat panik para siswa, lantaran kejadian serupa juga menimpa belasan siswa lain yang sedang berada di ruang kelas.

"Saya takut nanti ketularan kesurupan. Soalnya siswa yang kesurupan sepertinya semakin bertambah," imbuh Huda.

Sementara, Wakil Kepala Sekolah bidang Kesiswaan, Ibnu Mundhir menambahkan, kesurupan yang terjadi sudah ketiga kalinya tahun ini. Namun demikian, jumlah siswa yang kesurupan paling banyak hari ini.

Dia menduga, penyebab awal terjadi kesurupan tersebut karena siswa capai.

"Sebelumnya juga ada yang kesurupan tapi cuma dua sampai tiga anak, yang hari ini paling banyak. Tadi ada sekitar 20an anak," jelas Ibnu.

Selain memulangkan siswa lebih awal, pihaknya juga mengundang beberapa kyai dan orang pintar untuk menyembuhkan siswa. Sampai pukul 10.30 WIB, seluruh siswa yang kesurupan akhirnya bisa disembuhkan dan dipulangkan ke rumah masing- masing dengan diantar guru.

"Ada juga yang tadi dijemput orangtua masing- masing setelah kami kabari," tandasnya.
(lns)
Copyright © 2024 SINDOnews.com
All Rights Reserved
berita/ rendering in 0.6666 seconds (0.1#10.140)